Timnas Indonesia U-23 Menang Dalam Laga Uji Coba, Shin Tae-yong Masih Belum Puas

Jum'at, 22 April 2022 | 10:46 WIB
Timnas Indonesia U-23 Menang Dalam Laga Uji Coba, Shin Tae-yong Masih Belum Puas
Pemain Timnas Indonesia U-23 Ronaldo Kwateh saat tampil menghadapi Andong University (dok. PSSI).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Shin Tae-yong masih belum puas meski Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Andong University, 4-2 di Haemaji Football Field, Korea Selatan, Kamis (21/4/2022).

Ini merupakan uji coba pertama Timnas Indonesia U-23 dalam training camp (TC) di Korea Selatan (Korsel). Shin Tae-yong melihat masih banyak kekurangan dari Marc Klok dan kawan-kawam.

Dalam partai tersebut, Shin Tae-yong menurunkan empat pemain senior sebagai starter yaitu Fachruddin Aryanto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Irfan Jaya.

Sementara di babak kedua, juru formasi asal Korea Selatan tersebut mengganti sembilan pemain sekaligus.

Baca Juga: 5 Hits Bola: 3 Alasan Manchester City Pantas Jadi Juara Liga Inggris Musim Ini

Adapun empat gol Skuat Garuda Muda dalam pertandingan ini diboyong Irfan Jaya (7'), Muhamad Ridwan (21’), Ronaldo Kwateh (88’), dan Irfan Jauhari (90’).

"Memang para pemain sangat bekerja keras untuk pertandingan, tapi masih banyak kekurangan. Dari feel permainan, timing, dan passing juga masih kurang," kata Shin Tae-yong dalam keterangan resmi PSSI, Jumat (22/4/2022).

Lebih lanjut, Shin Tae-yong menerangkan skuad Timnas Indonesia U-23 belum beradaptasi dengan baik. Apalagi, pemain diharuskan berlatih selama tiga hari sekali.

"Para pemain memang menjalani latihan tiga kali sehari, jadi masih berat bagi pemain (belum terbiasa). Tapi, pertandingan tadi lumayan saja," tambahnya.

Selanjutnya, Timnas Indonesia U-23 akan melawan Pohang Steelers pada 23 April dan Daejeon Hana Citizen empat hari setelahnya.

Baca Juga: Pertama Kali Turun Bermain untuk Timnas Indonesia U-23, Marc Klok Sangat Bahagia

Setelah laga uji coba melawan Daejeon Hana, Garuda Muda akan kembali dulu ke Jakarta sebelum bertolak ke Vietnam pada tangggal 3 atau 4 Mei untuk mengikuti SEA Games 2021.

Di SEA Games 2021, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup A bersama tuan rumah sekaligus juara bertahan Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste. Cabang olahraga sepak bola akan dimulai terlebih dulu pada 6 Mei.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI