Real Sociedad vs Barcelona: Gol Tunggal Aubameyang Menangkan Blaugrana

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 22 April 2022 | 06:54 WIB
Real Sociedad vs Barcelona: Gol Tunggal Aubameyang Menangkan Blaugrana
Para pemain Barcelona merayakan gol Pierre-Emerick Aubameyang pada pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Real Sociedad dan FC Barcelona di stadion Anoeta di San Sebastian pada 21 April 2022. ANDER GILLENEA / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Barcelona menang susah payah 1-0 saat bertandang ke Real Sociedad dalam lanjutan Liga Spanyol pekan ke-33 di Anoeta Stadium pada Jumat (22/4/2022) dini hari WIB.

Gol semata wayang dalam pertandingan itu dicetak oleh Pierre-Emerick Aubameyang di babak pertama.

Kemenangan itu tetap membuat skuad asuhan Xavi duduk di peringkat kedua dengan 63 poin dari 32 pertandingan. Mereka memiliki poin yang sama dengan Sevilla yang menempati posisi ketiga, tetapi memainkan satu laga lebih banyak, demikian catatan laman resmi LaLiga seperti dimuat Antara.

Sementara itu, Real Sociedad tetap bertengger di tempat ke-6, dengan 55 poin, gagal menggeser Real Betis di posisi ke-5, yang unggul dua angka.

Barcelona membuka keunggulan pada menit ke-11.

Gavi melepaskan umpan lambung kepada Ferran Torres yang berada di kotak penalti. Torres kemudian melepaskan umpan lob ke tiang jauh di sisi kiri yang disambut Aubameyang dengan sundulannya untuk menjadi gol.

Gol tersebut menjadi yang kesembilan bagi penyerang asal Gabon itu di Liga Spanyol musim ini sejak didatangkan pada Januari.

Unggul satu gol, Barcelona berusaha untuk menambah keunggulan mereka. Pada menit ke-17, tim tamu mencatatkan peluang lewat tembakan Torres yang masih melambung dari gawang Alex Remiro.

Semenit kemudian, giliran Frenkie de Jong yang mengancam lewat tandukannya. Sayang upaya gelandang Belanda itu belum membuahkan hasil.

Baca Juga: Link Live Streaming Real Sociedad vs Barcelona, Liga Spanyol 22 April

De Jong kembali memperoleh kesempatan pada menit ke-28 lewat tembakan jarak jauh. Namun, arah sepakannya kembali tidak mengenai sasaran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI