Suara.com - Timnas Malaysia U-23 sudah memanggil 31 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC). Namun, baru ada lima pemain yang hadir di Wisma FAM.
Dinukil dari laporan bernama.com pada Rabu (20/4/2022), lima pemain tersebut adalah Sikh Izhan Nazrel Azman, Muhammad Fahmi Daniel Mohd Zaaim, Muhammad Faiz Amer Runnizar, Muhammad Shafi Azswad Sapati, dna Muhammad Haqimi Azim Rosli.
Meski begitu, Harimau Malaya Muda ini dilaporkan bakal diperkuat dua pemain asing, yakni Luqman Hakim Shamsudin dan Muhammad Hadi Fayyadh Abdul Rayak yag diperkirakan tiba pekan depan.
Sisanya adalah pemain yang kini masih membela klubnya di Liga Malaysia. Pelatih Brad Maloney pun berharap mereka akan gabung ke TC dalam beberapa hari ke depan.
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Jelang Duel Chelsea vs Arsenal di Liga Inggris
"Selalu ada kemungkinain (klub tidak melepas pemainnya). Saat ini kami sedang berdiskusi dengan klub, jadi saya yakin para pemain akan melapor untuk bertugas. Hanya masalah kapan mereka akan tersedia," ucap Brad Maloney.
Pelatih asal Australia itu kemudian menegaskan bahwa timnas Malaysia U-23 bisa mencapai target tertentu di SEA Games 2021 ini jika FAM mampu mengumpulkan pemain terbaik yang ada.
Brad Maloney juga menjelaskan status pemain asing timnas Malaysia U-23. Kedua pemain itu diharapkan bisa tersedia untuk membela Harimau Malaya muda ini.
"Saya sangat senang mengenal Luqman. Saya telah bekerja dengannya berkali-kali. Dia adalah aset berharga dan bersedia bermain untuk negara."
"Adapaun Hadi, kami belum memanggilnya selama setahun. Sejujunya dia baru pulih dari cedera, jadi dia kembali akan bermain dan berlatih. Sekarang kami harus melihatnya dengan baik dan menilai kebugarannya saat tiba," tegasnya.
Baca Juga: Prediksi Chelsea vs Arsenal di Liga Inggris, 21 April 2022
Luqman Hadi sendiri merupakan pemain yang merumput bersama tim Belgia, KV Kortrijk. Sedangkan Muhammad Hadi bermain di Liga Jepang kasta kedua bersama Azul Claro Namazu.
Adapun timnas Malaysia U-23 sendiri tergabung di Grup B SEA Games 2021 bersama Thailand, Kamboja, Singapura, dan Laos.