Suara.com - Manchester United mendapat masalah serius jelang melawat ke markas Liverpool dalam laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris, Rabu (20/4/2022) dini hari WIB. Mereka dihantam badai cedera dan kabar duka.
Daftar pemain Manchester United yang diragukan tampil melawan Liverpool bertambah setelah Bruno Fernandes terlibat kecelakaan mobil dalam perjalanan berangkat ke markas latihan di Carrington.
Meski dikabarkan tak terluka dan mampu tetap mengikuti sesi latihan, insiden itu sedikit mengganggu persiapan Manchester United jelang laga ini.
Apalagi, Setan Merah sudah memiliki banyak daftar cedera di skuadnya yakni Edinson Cavani, Scott McTominay, Luke Shaw, Raphael Varane, dan Fred tak akan dibawa ke Anfield karena masalah kebugaran.
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Jelang Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris
"Rapha [Varane] tidak berlatih dengan tim. Dia berada di lapangan dengan salah satu pelatih rehabilitasi kami," kata Rangnick dikutip dari laman resmi Manchester United, Selasa (19/4/2022).
"Tapi terkait dengan pemain yang cedera, kami memiliki situasi yang sama dengan yang kami alami dalam dua pertandingan terakhir."
Ralf juga memberikan informasi terbaru tentang gelandang United Bruno Fernandes, yang terlibat dalam kecelakaan mobil dalam perjalanannya berlatih pada Jumat pagi.
"Kecelakaan itu terjadi dalam perjalanan ke Carrington. Tapi sejauh yang saya tahu, tidak ada yang cedera. Dia berlatih dengan tim dan dia baik-baik saja, dan itulah mengapa saya pikir dia juga akan baik-baik saja untuk besok," jelasnya.
Di sisi lain, kabar duka juga tengah menyelubungi keluarga besar Manchester United setelah Cristiano Ronaldo mengungkapkan proses kelahiran anak kembarnya tak berjalan sesuai yang dinginkan.
Baca Juga: Sang Putra Meninggal, Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez Tulis Pesan Menyentuh
Cristiano Ronaldo dan sang kekasih, Georgina Rodriguez lewat Instagram mengabarkan bahwa bayi laki-laki mereka meninggal dunia dalam proses kelahiran. Sementara yang putri berhasil selamat.
"Dengan kesedihan yang terdalam kami harus mengumumkan bahwa bayi laki-laki kami telah meninggal dunia," tulis Ronaldo dan Georginia pada Senin waktu setempat.
"Ini adalah rasa sakit terbesar yang bisa dirasakan oleh setiap orang tua. Hanya kelahiran bayi perempuan kami yang memberi kami kekuatan untuk menjalani momen ini dengan harapan dan kebahagiaan."
"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para dokter dan perawat atas semua perawatan dan dukungan ahli mereka. Kami semua hancur atas kehilangan ini dan kami dengan hormat meminta privasi pada saat yang sangat sulit ini."
"Bayi laki-laki kami, kamu adalah malaikat kami. Kami akan selalu mencintaimu."
Ralf Rangnick belum mengabarkan apakah Cristiano Ronaldo bakal tampil atau absen ketika melawan Liverpool mengingat sang pemain tengah berduka.
Apabila CR7 benar-benar tak disertakan, maka perjuangan Manchester United untuk menghadapi Liverpool yang mengalahkan mereka 5-0 di Old Trafford pada pertemuan sebelumnya bakal sangat berat.