Persija Jakarta Ogah Buru-buru Perkenalkan Pemain Baru, Ini Alasannya

Senin, 18 April 2022 | 11:24 WIB
Persija Jakarta Ogah Buru-buru Perkenalkan Pemain Baru, Ini Alasannya
Arsip - Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya seusai membobol gawang Persib Bandung dalam laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta masih akan mendatangkan beberapa wajah baru sebagai persiapan menyambut Liga 1 musim depan. Meski demikian, mereka ogah buru-buru memperkenalkan sang pemain. Apa alasannya?

Presiden Persija, Mohamad Prapanca menyebut Persija Jakarta masih aktif untuk memperkuat tim. Namun, Macan Kemayoran baru akan memperkenalkan nama-nama anyar pada Mei 2022.

Keputusan itu diambil lantaran calon pemain baru Persija Jakarta itu masih terikat kontrak dengan timnya. Demi mematuhi aturan, mereka akan bersabar sebelum mengumumkan para pemain terbarunya.

Sejauh ini, Persija Jakarta telah mengontrak tiga pemain. Mereka adalah Firza Andika, Hanif Sjahbandi, dan Hansamu Yama Pranata.

Baca Juga: Sudah Datangkan 4 Pemain, Persib Dipastikan Belum Berhenti Belanja

Belakangan Persija juga mengumumkan perpanjangan kontrak Maman Abdurrahman dan Tony Sucipto. Adapun untuk pemain dilepas baru Ichsan Kurniawan yang telah diumumkan.

"Sisanya (pemain baru) akan diumumkan Mei. Sebab, pemain-pemain itu masih terikat kontrak dengan klub sebelumnya sehingga tidak bisa diumumkan lebih dulu," kata Mohamad Prapanca di laman klub.

Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca. (Suara.com/ Adie Prasetyo Nugraha)
Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca. (Suara.com/ Adie Prasetyo Nugraha)

Sejauh ini Macan Kemayoran juga belum mengumumkan sosok pelatih yang bakal menukangi tim. Sang juru formasi akan menggantikan Sudirman yang kontraknya tidak lagi diperpanjang.

Persija mengklaim pemain baru yang akan didatangi sudah dikoordinasikan dengan calon pelatih Persija sehingga dipastikan sesuai kebutuhan tim.

Selain itu, pelatih baru pun mendapatkan slot untuk mendatangkan pemain lagi. Terkait pengumuman pelatih baru, manajemen masih terus bergerak agar semua urusan bisa segera tuntas.

Baca Juga: Murah dan Bebas Transfer, 3 Bek Liga Inggris yang Bisa Jadi Tandem Fabiano Beltrame di Persis Solo

Seperti diketahui, Persija bisa dibilang gagal dalam BRI Liga 1 2021/2022. Punya target finis di posisi tiga, tim kesayangan Jakmania ini cuma mampu berada di peringkat delapan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Ogah Buru-buru Nikah Meski Hamil Duluan, Ini Alasan Jennifer Coppen Menikah usai Melahirkan
Ogah Buru-buru Nikah Meski Hamil Duluan, Ini Alasan Jennifer Coppen Menikah usai Melahirkan
Misi Balas Dendam ke Australia, Timnas Indonesia Buru Pemain Keturunan Baru
Misi Balas Dendam ke Australia, Timnas Indonesia Buru Pemain Keturunan Baru
Ahmad Dhani Paksa Anang Hermansyah Buru-buru Halalkan Perempuan Ini!
Ahmad Dhani Paksa Anang Hermansyah Buru-buru Halalkan Perempuan Ini!
Sepulang Umrah, Hanung Bramantyo dan Keluarga Ikut Misa Natal di Vatikan
Sepulang Umrah, Hanung Bramantyo dan Keluarga Ikut Misa Natal di Vatikan
Erick Thohir Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI, jika...
Erick Thohir Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI, jika...
Okie Agustina Enggan Buru-buru Menikah Lagi Pilih Prioritaskan 2 Hal Ini
Okie Agustina Enggan Buru-buru Menikah Lagi Pilih Prioritaskan 2 Hal Ini

TERKINI