Getafe Vs Villarreal: Kapal Selam Kuning Menang 2-1

Bangun Santoso Suara.Com
Minggu, 17 April 2022 | 05:48 WIB
Getafe Vs Villarreal: Kapal Selam Kuning Menang 2-1
Penyerang andalan Villarreal, Gerard Moreno. [JOSE JORDAN / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Villarreal sukses membawa tiga poin dalam lanjutan Liga Spanyol 2022 saat bertandang ke markas Getafe, Minggu (17/4/2022) dini hari WIB. Kapal Selam Kuning (julukan Villarreal) menang dengan skor 1-2.

Dua gol calon semifinalis Liga Champions 2022 ini masing-masing dicetak oleh Gerard Moreno di menit ke-7 dan Manu Trigueros menit ke-16.

Sementara satu gol balasan dari tuan rumah Getafe dicetak oleh Enes Unal di babak kedua, tepatnya di menit 63.

Dengan hasil ini, Villarreal masih tertahan di peringkat ke-7 Liga Spanyol dengan raihan 49 poin dari 32 laga. Mereka lima poin dari peringkat keenam yakni Real Sociedad.

Baca Juga: Hadapi Villarreal, Liverpool Bakal Pantau Calon Penerus Sadio Mane

Sementara Getafe ada di peringkat ke-16 dengan 32 poin dari 32 pertandingan. Mereka kini harus berjuang lebih keras agar lolos dari degradasi, mengingat, jarak poin dengan peringkat tiga terbawah cukup berdekatan.

Dari statistik pertandingan, meski kalah penguasaan bola yang hanya 40 persen, Getafe sejatinya mampu memberikan perlawanan. Mereka melepaskan total 12 tembakan dengan lima di antaranya on target.

Sementara Villarreal melepaskan 11 kali tembakan dengan enam on target.

Susunan pemain:

Getafe (3-5-2): D Soria, E Cabaco, S Mitrovic, Jorge Cuenca, D Suarez, C Alena, M Arambarri, N Maksimovic, N Olivera, Enes Unal, Sandro Ramirez

Baca Juga: 3 Alasan Liverpool Bisa Terjungkal Lawan Villarreal di Semifinal Liga Champions

Villarreal (4-4-2): Geronimo Rulli, Alfonso Pedraza, P Torres, A Mandi, Sergei Aurier, M Trigueros, Iborra, Dani Parejo, S Chukwueze, Paco Alcacer, Gerard Moreno

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI