Kekalahan 0-3 dari U-20 Indonesia All Star membuat tim U-18 Bali United berada di dasar klasemen sementara IYC 2021 lantaran selalu kalah pada dua pertandingan. Pada Rabu (13/4), mereka dikandaskan U-18 Atletico Madrid 0-5.
Indonesia All Star berada di puncak klasemen dengan empat poin dari dua laga. Sebelumnya, Rabu (13/4), anak-anak asuh Ilham Romadhona menahan imbang U-18 Barcelona tanpa gol.
Namun, situasi bisa berubah karena Atletico Madrid dan Barcelona baru akan berlaga beberapa jam kemudian tepatnya mulai pukul 21.30 WIB.
Berikutnya, Minggu (17/4), tim U-18 Bali United akan melawan skuad U-18 Barcelona di JIS mulai pukul 15.00 WIB. Setelah itu, pada hari dan tempat serupa, U-20 Indonesia All Star akan melawan U-18 Atletico Madrid dengan sepak mula pukul 21.30 WIB.