Suara.com - Dias Angga Putra yang baru saja bergabung dengan tim promosi Liga 1, Dewa United mengungkapkan targetnya untuk kembali meraih prestasi bersama klub anyarnya sebagaimana didapatkannya dengan tim terdahulu.
"Memang tidak mudah, karena saya bersama teman-teman harus mengangkat tim ini ke papan atas. Mudah-mudahan apa yang saya dapatkan di klub sebelumnya, bisa kita capai juga," kata Dias Angga seperti dimuat Antara, Jumat (15/4/2022).
Bek kanan yang baru saja meraih gelar juara Liga 1 2021/2022 bersama Bali United itu mengungkapkan kebanggaannya pasca resmi bergabung dengan Dewa United.
"Tentunya saya sangat senang dan bangga bisa berada di tim Dewa United FC. Semoga saja saya bisa memberikan kemampuan maksimal untuk tim ini," ucap Dias.
Baca Juga: Profil Wiljan Pluim, Pemain Belanda yang Setia Berseragam PSM Makassar
Pemain berusia 32 tahun itu juga menyebut, ada beberapa faktor yang membuatnya mantap memilih skuad asuhan Nil Maizar itu sebagai tim berikutnya yang ia bela.
"Memang awalnya tidak mudah untuk menentukan pilihan untuk bermain di sini. Namun setelah berdiskusi dengan keluarga, bapak Ardian (CEO Dewa United), serta coach Nil Maizar, akhirnya saya memutuskan untuk bergabung di sini," Dias menjelaskan.
Sebelum bergabung dengan Bali United dan mengantarkan klub berjuluk Serdadu Tridatu juara Liga 1 sebanyak dua kali berturut-turut, Dias Angga adalah pemain Persib Bandung.
Kini bersama Dewa United, pemain berdarah Sunda itu pun bertekad untuk bisa mengulang kesuksesan bersama klub yang baru saja promosi ke kasta tertinggi sepakbola Indonesia itu.
Dias sendiri merupakan pemain rekrutan ketiga Dewa United setelah mendatangkan gelandang Sugeng Efendi dari PSIM Yogyakarta dan Miftah Sani dari Barito Putera.
Baca Juga: Persib Bandung Resmi Lepas Mohammed Rashid