Pada menit ke-60, wasit sempat mengecek VAR untuk potensi handball pemain Frankfurt namun memutuskan tidak ada penalti untuk Barcelona.
Frankfurt mencetak gol ketiganya pada menit ke-68 setelah Kostic mencetak gol keduanya di laga itu lewat sepakan yang mengarah ke pojok bawah gawang Barcelona.
Pada menit ke-84, Sergio Busquets menjebol gawang lawan seusai meneruskan bola dari Frenkie de Jong. Namun, gol dianulir oleh wasit karena Busquets mencetak gol dalam posisi offside.
Busquets akhirnya benar-benar mencetak gol untuk Barcelona di injury time, memanfaatkan bola muntah dari tembakan Luuk de Jong yang diblok.
Drama mewarnai menit-menit akhir pertandingan ketika Barcelona mendapat penalti pada menit ke-90+11'. Memphis Depay sukses mengonversi penalti menjadi gol.
Namun, Barcelona tidak punya cukup waktu untuk menambah gol lagi dan pertandingan berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Frankfurt.
Susunan Pemain:
Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Oscar Mingueza (Dest 61'), Ronald Araujo, Eric Garcia (Luuk de Jong 70'), Jordi Alba; Gavi, Sergio Busquets, Pedri (Frenkie de Jong 46'); Ousmane Dembele, Pierre-Emerick Aubameyang (Adama Traore 61'), Ferran Torres.
Eintracht Frankfurt (3-4-2-1): Kevin Trapp; Almamy Toure, Martin Hinteregger, Evan Ndicka; Ansgar Knauff, Kristijan Jakic, Sebastian Rode, Filip Kostic; Jesper Lindstrom, Rafael Borre (Ache 90'), Daichi Kamada.
Baca Juga: Xavi ke Pemain Barcelona: Jangan Salahkan Rumput, Main Saja yang Bagus!