Suara.com - Atletico Madrid U-18 tanpa ampun bantai Bali United U-18 dengan skor 5-0 pada laga perdana International Youth Champhionship (IYC) 2021 di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu (13/4/2022).
Perbedaan kualitas sudah nampak sejak pertandingan dimulai. Atletico Madrid langsung menekan pertahanan Bali United.
Belum ada 10 menit, Pablo Pozos mampu mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membuat Atletico Madrid unggul 1-0.
Unggul 1-0, permainan Atletico Madrid semakin agresif. Tak berselang lama, Jacobbo De Oro menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-10.
Baca Juga: Atletico Madrid vs Manchester City, Fernandinho: Kami Harus Siap Bertahan dan Menyerang
Sadar tertinggal dua gol, Bali United mencoba memperbaiki penampilan. Permainan terbuka dicoba agar bisa mencetak gol.
Ada beberapa peluang yang didapat Bali United namun tidak bisa dijadikan gol. Alhasil, sampai turun minum skor 2-0 untuk Atletico Madrid tak mengalami perubahan.
Atletico Madrid U-18 tampil lebih meyakinkan setelah unggul 2-0 di jeda babak. Skema serangan mereka terlihat kian efektif.
Gol ketiga Atletico Madrid pun akhirnya lahir dan dicetak kembali oleh Jacobbo. Kemudian, Iker Luque menggenapkannya menjadi 4-0.
Terlalu sulit Bali United menahan permainan cepat dari Atletico. Hampir tidak ada peluang yang didapat oleh tim muda Serdadu Tridatu ini.
Baca Juga: Enggan Puaskan Semua Orang, Diego Simeone: Atletico Madrid Tak akan Ubah Gaya Bermain!
Jelang laga berakhir, Atletico membuat skor menjadi 5-0. Ninte Nanter catatkan namanya di papan skor.
Hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan skor 5-0 untuk Atletico Madrid tidak mengalami perubahan.
Susunan Pemain
Atletico Madrid U-18 (4-3-3): Luciano Garcia; Ivan Garcia, Nelson Javier, Mario Caballero, Hugo Martin; Rodrigo Emanuel, Pablo Pozos, Diego Del; Ninte Nater, Adrian Gallego, Jacobbo De Oro.
Pelatih: Daniel Perez.
Bali United U-18 (4-3-3): I Made Putra Kaicen; I Komang Aldita, I Made Dwi, I Gede Agus, I Kadek Ari; I Kadek Lanang, I Made Tito, Nur Huda Ade; Sheva Da Yansa, Rahmat Arjuna, I Nyoman Adi.
Pelatih: I Made Pasek Wijaya.