![Pemain timnas futsal Indonesia, Evan Soumilena (tengah) saat menghadapi Myanmar dalam laga semifinal Piala AFF Futsal 2022 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Jumat (8/4/2022). [futsalindonesia.org]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/08/29440-pemain-timnas-futsal-indonesia-evan-soumilena.jpg)
Timnas Futsal Indonesia datang ke Piala Asia Futsal 2022 dengan tekad memperbaiki rekor buruk selama mengikuti ajang tersebut.
Dalam sembilan kali kesertaannya, langkah tim Merah Putih selalu kandas di babak grup dan belum pernah sekalipun lolos ke babak Knock Out.
Alhasil, di ajang Piala Asia Futsal 2022 pun Timnas Futsal Indonesia akan mencoba memperbaiki catatan buruknya tersebut dan melangkah lebih jauh dari edisi sebelum-sebelumnya.
2. Diisi Pemain Muda Berbakat
![Timnas Indonesia vs Thailand dalam laga final Piala AFF Futsal 2022 di Huamark Indoor Stadium, Bangkok, Minggu (10/4/2022) malam WIB/ [Instagram/@federasifutsal_id]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/10/29934-timnas-indonesia-vs-thailand-dalam-laga-final-piala-aff-futsal-2022.jpg)
Dalam kesertaannya di Piala AFF Futsal 2022, Timnas Futsal Indonesia memilih mengandalkan darah muda ketimbang pemain berpengalaman, seperti Bambang Bayu Saptaji.
Uniknya, rata-rata pemain yang dibawa di Piala AFF Futsal 2022 itu adalah pemain yang mampu membawa Timnas Futsal Indonesia menembus peringkat ketiga Piala Asia Futsal U-20 pada 2019 lalu.
Dengan fakta tersebut, Timnas Futsal Indonesia diyakini bisa mengulangi pencapaian mereka pada kelompok U-20 di tahun 2019 lalu pada Piala Asia Futsal 2022 di Kuwait.
3. Performa Timnas Futsal Indonesia Tengah Menanjak

Bisa dikatakan, Timnas Futsal Indonesia saat ini telah menjalani regenerasi yang tepat. Sehingga banyak yang menyebutnya sebagai generasi emas.
Baca Juga: Dikartu Merah di Final, Ini 3 Persamaan Evan Soumilena dengan Abduh Lestaluhu
Kemampuan individu serta kekompakan tim membuat Timnas Futsal Indonesia punya performa menawan, terutama di Piala AFF Futsal 2022.