Aksi Evan Soumilena Acungkan Jari Tengah dan Protes Keras kepada Wasit

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 11 April 2022 | 15:51 WIB
Aksi Evan Soumilena Acungkan Jari Tengah dan Protes Keras kepada Wasit
Holypaul Septinus Soumilena alias Evan Soumilena (10) usai mencetak gol di Piala AFF 2022. (Dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Evan Soumilena menjadi sorotan pada laga final Piala AFF Futsal 2022 antara Timnas Indonesia melawan Thailand, Minggu (10/4/2022).

Pada pertandingan di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Evan mendapat kartu merah. Momen ini terjadi pada tambahan waktu.

Saat waktu menyisakan 1:39 menit, Evan diganjar kartu kuning keduanya. Evan dinyatakan melanggar Kritsada Wongkaeo.

Evan membuat Kritsada terjatuh usai pemain Thailand itu mengoper bola. Pelanggaran ini agak kontroversial karena pelanggaran tampak tidak keras.

Adapun, kartu kuning pertama Evan didapatkan saat waktu tersisa 2:04 menit. Saat itu Evan dilanggar oleh Ronnachai Jungwongsuk.

Evan sayangnya terpancing emosi dan situasi sempat memanas diantara keduanya, alhasil wasit memberikan kartu kuning kepada dua pemain tersebut.

Evan pun akhirnya mendapat kartu merah dan harus keluar lapangan. Reaksi Evan cukup agresif saat mengetahui mendapatkan kartu kuning kedua oleh wasit yang berujung dikartu merahnya Evan.

Evan sempat mengajukan protes kepada wasit dengan cukup keras hingga melakukan dorongan. Emosi Evan saat itu tampak tidak terkontrol.

Ardiansyah Nur sempat mendekati Evan dan coba meredam situasi. Sayangnya upaya Nur tak berhasil, bahkan Evan justru mendorongnya.

Baca Juga: Viral Aksi Evan Soumilena Acungkan Jari Tengah saat Final Piala AFF Futsal, Coach Justin Beri Pembelaan

Setelah itu Evan kembali melayangkan protes kepada wasit, dia menepuk dada sang wasit dan memberi acungan jempol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI