Suara.com - Pelatih Ansna Greeners yang bernama Cho Min-kook mengatakan bahwa Asnawi Mangkualam jarang mendapatkan menit bermain karena mengalami gangguan pernapasan.
Asnawi Mangkualam menjalani musim keduanya di K League 2 bersama Ansan Greeners. Namun, pemain berusia 22 tahun masih belum mendapatkan tempat utama di tim.
Ada beberapa faktor salah satunya dari pelatih tim Ansan Greeners yang mengalami pergantian. Apalagi pelatih Cho Min-kook berniat memainkan Asnawi lebih menyerang.
Meski begitu, adaptasi eks PSM Makassar ini bermain di posisi baru tidak mulus. Hal itu membuatnya tidak mendapatkan garansi bermain starter.
Baca Juga: Jumpa Hasani Abdulgani, Sandy Walsh dan Jordi Amat Pamer Jersey Timnas Indonesia
Dari catatan data Transfermarkt, Asnawi baru bermain dalam enam pertandingan di K League 2 musim ini dan semuanya berawal dari bangku cadangan.
Baru-baru ini, Cho Min-kook kemudian menjelaskan mengapa dirinya jarang memainkan wakil kapten timnas Indonesia itu dari menit pertama. Sebab, ia mengalami gangguan pernapasam.
"Asnawi mengalami gangguan pernapasan dan sulit menjaga stamina selama 90 menit," ucap pelatih tim berjuluk Green Wolves ini dikutip dari Sports G pada Minggu (10/4/2022)
Dengan kondisi itu, Cho Min-kook kemudian bersiasat memainkan Asnawi secara bertahap. Langkah itu diharapkan bisa mengembalikannya ke performa terbaik.
"Jika saya terus meningkatkan waktu bermain secara bertahap, saya pikir Asnawi akan pulit ke kondisi awal," tegasnya.
Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Final Piala AFF Futsal 2022: Timnas Indonesia vs Thailand
Sementara itu, kondisi Ansan Greeners bersama pelatih barunya sedang tidak baik-baik saja. Pasalnya mereka sama sekali belum meraih satu kemenangan.
Akibatnya tim berjuluk Green Wolves ini terpuruk di dasar klasemen. Klub Asnawi Mangkualam hanya mampu mengoleksi lima poin dari sembilan laga yang sudah dilakoni.