Suara.com - Kiper timnas Futsal Indonesia, Muhammad Albagir, menjadi sorotan media Thailand jelang final Piala AFF Futsal 2022 yang berlangsung pada Minggu (10/4/2022) sore WIB.
Timnas Futsal Indonesia akan menghadapi Thailand di laga final Piala AFF Futsal 2022. Sebelumnya, kedua negara ini sudah bertemu di fase grup.
Hasil laga tersebut berakhir imbang 2-2, walau Thailand mendominasi pertandingan. Kala itu, Muhammad Albagir tampil gemilang menyelematkan gawangnya dari banyak kebobolan.
Nah, performa impresif Muhammad Albagir ini kemudian membuat media Thailand bernama Siam Sport penasaran. Mereka pun menyoroti sosok kiper dari skuad Garuda ini.
Baca Juga: Prediksi Manchester City vs Liverpool di Liga Inggris, 10 April 2022
"Muhammad Albagir membantu timnya ketika hasil imbang melawan Thailand dengan cara apik dan meraih penghargaan Man of the Match," tulis Siam Sport dikutip pada Minggu (10/4/2022).
Masih dalam laporan yang sama, media Thailand itu menyoroti tampang Albagir yang punya keturunan Arab. Mereka mengabarkan bahwa kiper berusia 24 tahun ini bukan pemain naturalisi.
Ia memang punya keturunan dari Yaman, sehingga wajahnya disangka bukan dari Indonesia. Namun, Albagir sendiri merupakan pemain asli dari tanah air.
Dalam laporan tersebut, disebutkan juga Albagir merupakan kiper Black Steel dan berbagai prestasinya baik di timnas atau klub.
Kini Muhammad Albagir akan kembali mengawal gawang timnas Futsal Indonesia. Ia bakal menjadi momok bagi pemain Thailand untuk mencetak gol.
Baca Juga: Rans Cilegon FC Target Masuk Lima Besar di Liga 1 Musim Depan