Tak Mau Kalah dari Indonesia di SEA Games, Park Hang-seo Ingin Panggil Nguyen Quang Hai

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Kamis, 07 April 2022 | 19:44 WIB
Tak Mau Kalah dari Indonesia di SEA Games, Park Hang-seo Ingin Panggil Nguyen Quang Hai
Gelandang Timnas Vietnam. Nguyen Quang Hai (berseragam merah) [Giuseppe CACACE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, dilaporkan berencana memanggil pemain senior terbaik Golden Star Warriors, Nguyen Quang Hai, untuk memperkuat tim U-23 di SEA Games 2021.

Vietnam akan bertemu timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 mendatang. Imbas hal tersebut, Park Hang-seo pun ingin memanggil terbaiknya.

Park Hang-seo sudah mengumumkan 27 pemain untuk mempersiapkan SEA Games 2021 yang akan berlangsung. Dari semua nama pemain yang dipanggil tersebut, usianya di bawah 23 tahun.

Artinya tiga pemain senior yang akan melengkapi tim U-23 masih belum terungkap. Namun, sudah ada bocoran beberapa nama yang bakal dipanggil.

Baca Juga: Satu Grup dengan Indonesia di SEA Games 2021, Park Hang-seo Disebut Media Vietnam Grogi

Salah satunya, pelatih Korea Selatan itu akan memanggil Nguyen Quang Hai ke dalam tiga daftar pemain senior untuk melengkapi timnas Vietnam U-23.

Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo. [Haitham AL-SHUKAIRI / AFP]
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo. [Haitham AL-SHUKAIRI / AFP]

Sayangnya keinginan Park Hang-seo itu bisa terhalang. Pasalnya Quang Hai akan habis kontrak dengan Hanoi FC pada 12 April dan bakal membuka peluang untuk main di luar negeri.

"Dengan berakhirnya kontrak Quang Hai dengan Hanoi FC pada 12 April dan memutuskan pergi ke luar negeri untuk mencari peluang baru. Sulit bagi pemain ini untuk bisa tampil di SEA Games 2021," tulis laporan media Vietnam The Thao247 dilansir pada Kamis (7/4/2022).

Sementara itu, dua pemain senior lain yang dikabarkan bakal dipanggil oleh Park Hang-seo adalah Do Hung Dung, dan Nguyen Tien Linh.

Baca Juga: Timnas Indonesia Wajib Waspada, Vietnam Panggil Gelandang Senior untuk SEA Games 2021

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI