Suara.com - Bek sayap Persija Jakarta, Marco Motta menyampaikan sebuah pesan akan bertahan. Pemain asal Italia ini menyebut ingin bermain di Jakarta International Stadium (JIS).
Adapun kontrak Motta bersama Persija telah selesai dengan berakhirnya Liga 1 2021/2022. Hingga kini, belum ada kejelasan mengenai perpanjangan kontrak sang pemain.
Kendati demikian, Motta memberikan sedikit sinyal kembali memperkuat Persija musim depan. Dalam unggahannya di Instagramnya, Motta menyebutkan sampai jumpa di Jakarta International Stadium musim depan.
Stadion ini direncanakan menjadi kandang Persija di musim 2022/2023. Saat ini, JIS masih dalam tahap pembangunan.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Didominasi Persebaya, Berikut Daftar Penerima Penghargaan BRI Liga 1 2021/2022
"Musim yang intens telah berakhir, (musim) paling aneh dalam karier saya karena tidak hadirnya suporter di stadion," tulis Motta di akun Instagram pribadinya.
"Sebuah musim yang telah memberi kita momen-momen kebahagiaan yang luar biasa, tetapi juga momen-momen kemarahan dan kekecewaan untuk peringkat yang tidak kita inginkan, tetapi itu harus kita terima."
"Musim yang akan dikenang atas kemenangan di Piala mempora, mari kita lihat sisi positifnya, dan dari sini kita akan mulai lagi. Persija artinya jutaan orang, dan seharusnya di atas. Sampai jumpa lagi di JIS!”
Meski begitu, belum ada kepastian mantan pemain Juventus itu bertahan. Satu pemain asing lainnya Marko Simic juga dilaporkan bakal meninggalkan Macan Kemayoran setelah mulai kehilangan tempat.
Bukan tidak mungkin hal ini benar terjadi. Sebab, Persija bisa dibilang gagal menyentuh target setelah hanya finis di posisi delapan klasemen akhir BRI Liga 1 2021/2022.
Baca Juga: PSS Sleman Bantai Persija di Akhir Musim, I Putu Gede: Happy Ending