Suara.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) merilis jadwal pertandingan pekan ke-34 atau pekan terakhir BRI Liga 1 2021/2022. Tiga tim papan bawah akan bermain secara bersamaan untuk menghindari 'main mata'.
Duel tersebut adalah Persija Jakarta vs PSS sleman, Persita Tangerang kontra Persipura Jayapura, dan Barito Putera melawan Persib Bandung. Ketiga pertandingan tersebut bakal digelar di stadion berbeda pada 31 Maret 2022 pukul 15.30 WIB.
Seperti diketahui, PSS Sleman, Barito Putera, dan Persipura Jayapura masih berpeluang turun kasta. Oleh sebab itu, laga yang menyangkut ketiga kesebelasan ini bakal digelar dalam waktu bersamaan.
Saat ini Persipura Jayapura berada di posisi 16, strip teratas zona merah, dengan perolehan 33 poin. Di atasnya ada Barito Putera yang unggul dua poin.
Baca Juga: Persikabo Tolak Wacana Stadion Kapten I Wayan Dipta Dipaki untuk Laga Persik vs Bali United
Sementara PSS Sleman ada di posisi 14 dengan 36 poin. Super Elang Jawa masih mungkin turun kasta karena posisinya masih bisa dikejar.
Meski demikian, LIB belum merilis lokasi alias venue pertandingan. Termasuk untuk duel Persik Kediri kontra Bali United yang juga digelar di hari yang sama pada pukul 20.00 WIB.
Sebelumnya, LIB sedang minta restu dari 17 klub BRI Liga 1 untuk pemakaian Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar untuk duel Persik kontra Bali United. Venue tersebut adalah markas Bali United dan sebagaimana diketahui, dalam regulasi musim ini sebuah klub tidak diperbolehkan tampil di markas sendiri.
Bali United sendiri sudah dipastikan keluar sebagai kampiun BRI Liga 1 musim ini. Total poin yang dikumpulkan tim asuhan Stefano Cugurra tidak mungkin lagi bisa dikejar tim lain.
LIB berencana menggelar penyerahan trofi BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta mengingat banyaknya tamu undangan yang akan hadir. Namun hingga kini belum ada keputusan resmi.
Baca Juga: Daftar Pelatih Asing yang Pernah Juara Liga Indonesia Selain Stefano Cugurra
Berikut jadwal lengkap BRI Liga 1 pekan ke-34
Selasa, 29 Maret 2022
-Persela Lamongan vs PSIS Semarang, 15.15 WIB, live O'Channel
-Madura United vs Tira Persikabo, 19.30 WIB, live Indosiar
Rabu, 30 Maret 2022
-Persiraja Banda Aceh vs Bhayangkara FC, 15.15 WIB, streaming vidio.com
-Arema FC vs PSM Makassar, 18.15 WIB, live Indosiar
-Persebaya Surabaya vs Borneo FC, 20.45 WIB, live Indosiar
Kamis, 31 Maret 2022
-Persija Jakarta vs PSS Sleman, 15.30 WIB, streaming vido.com
-Persita Tangerang vs Persipura Jayapura, 15.30 WIB, live O'Channel
-Barito Putera vs Persib Bandung, 15.30 WIB, live Indosiar
-Persik Kediri vs Bali United, 20.00 WIB, live Indosiar