Suara.com - Jordi Alba mengatakan Barcelona harus memperbaharui kontrak Ousmane Dembele. Menurut Alba, peran winger asal Prancis itu penting bagi skuad yang saat ini tengah berkembang.
Sebagaimana diketahui, sejak Xavi Hernandez ditunjuk sebagai pelatih menggantikan Ronald Koeman, Ousmane Dembele menjadi pemain andalan Los Cules di lini depan.
Di lima pertandingan La Liga terakhirnya untuk Barcelona, Dembele mencatatkan tujuh assist dan satu gol.
Kontrak Dembele di Barcelona saat ini akan berakhir pada Juni 2022. Klub sempat menawarkan perpanjangan kontrak pada Januari kemarin, namun penandatanganan kontrak baru tidak terealisasi.
Baca Juga: 5 Pemain yang Dirumorkan Bakal Pulang Lagi ke Barcelona, Lionel Messi Teratas
Ketika itu, Presiden Barcelona Joan Laporta mengatakan Dembele sudah mencapai kesepakatan dengan klub lain dan memintanya segera angkat kaki dari Camp Nou.
Seiring dengan melonjaknya performa Barcelona, kebekuan antara kedua pihak telah mencair akhir-akhir ini, dengan Wakil Presiden Barcelona Rafa Yuste membuka pintu untuk negosiasi lebih lanjut.
Kamis (24/3/2022), pihak klub dikabarkan akan duduk bersama perwakilan Dembele untuk membahas kontrak baru.
Berbicara dalam acara radio El Larguero, Jordi Alba ditanya apa yang akan dia lakukan jika ia berada di posisi klub.
“Memperbarui Dembele? Saya pikir harus," kata Alba.
Baca Juga: Daftar Duet Maut di Liga 1 2021 dan 4 Berita Bola Terkini
"Dembele adalah salah satu yang terbaik di dunia dalam posisinya," sambungnya.
"Dia termotivasi dan saya tidak tahu apa yang akan dia lakukan. Tapi harapan saya dia bertahan.”