Suara.com - Manchester United dikabarkan melirik pelatih Sevilla Julen Lopetegui untuk menukangi Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan musim depan. Hal itu membuat kubu Sevilla waspada.
Dilaporkan Marca, Rabu (23/3/2022), Sevilla siap tempur menghadapi Manchester United untuk mempertahankan Julen Lopetegui musim panas ini.
Sebagaimana diketahui, kehadiran Julen Lopetegui mampu mendongkrak performa Sevilla di kancah domestik dan Eropa.
Musim ini, bagaimanapun, Sevilla kecewa dengan jatuh dari perburuan gelar selama beberapa pekan terakhir, tertinggal sembilan poin di belakang pemimpin Real Madrid di klasemen La Liga, dan tersingkir dari Liga Champions dan Liga Europa.
Baca Juga: Meredup di Manchester United, Paul Pogba Ternyata Alami Depresi
Terlepas dari kegagalan Sevilla di kompetisi Eropa musim ini, Lopetegui tetap dikagumi. Sejak ditunjuk sebagai pelatih pada 2019 lalu, Lopetegui mampu membawa Sevilla finis di posisi empat besar di tahun pertamanya dan membawa klub tersebut tampil di Liga Champions.
Lopetegui juga berhasil mengantar Sevilla ke babak final Liga Europa musim lalu dan mengalahkan Inter Milan 3-2 di partai puncak.
Kemampuan Lopetegui membentuk tim tanpa pemain bintang pun menarik perhatian Manchester United. Sebagaimana diketahui United sedang mencari bos baru, mengingat Ralf Rangnick hanya ditunjuk sebagai manajer hingga akhir musim.
Masuk daftar perburuan pelatih Manchester United, nama Julen Lopetegui dikabarkan berada di urutan ketiga dalam daftar setelah pelatih Ajax Erik ten Haag dan juga pelatih PSG Mauricio Pochettino.
Berada di nomor tiga, Lopetegui mungkin bisa dikatakan bukan prioritas. Akan tetapi Sevilla harus tetap siap-siap karena belum tentu Erik ten Haag dan Pochettino bersedia menukangi Setan Merah.
Baca Juga: David Beckham Serahkan Akun Instagram-nya kepada Dokter di Ukraina
Mereka pastinya mempertimbangkan semua aspek, termasuk belajar dari kegagalan sederet manajer Manchester United sebelumnya; David Moyes, Louis van Gaal, Jose Mourinho dan juga Ole Gunnar Solskjaer.