Timnas Indonesia Dibantai Yeungnam University, Ricky: Cuaca Dingin

Selasa, 22 Maret 2022 | 19:53 WIB
Timnas Indonesia Dibantai Yeungnam University, Ricky: Cuaca Dingin
Penyerang timnas Indonesia U-18 Ricky Pratama (tengah) merayakan golnya ke gawang Alanyaspor pada laga persahabatan di Limak Football Complex, Antalya, Turki, Rabu (24/11/2021). Skuad berjuluk "Garuda Nusantara" yang disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 itu memenangkan pertandingan itu dengan skor 4-0. ANTARA/HO-PSSI
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kurangnya adaptasi menjadi salah satu faktor utama Timnas Indonesia U-19 menelan kekalahan telak 1-5 dari Yeungnam University dalam laga uji coba yang digelar di Korea Selatan, Selasa (22/3/2022) waktu setempat.

Pertandingan Yeungnam University vs Timnas Indonesia digelar lapangan Yeungdeok Heimaji, Yeongdeok, Korea Selatan. Yeongdeok, kabupaten yang terletak di pesisir timur Provinsi Gyeongsang Utara, merupakan tempat kelahiran pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.

Ricky Pratama satu-satunya pencetak gol Timnas Indonesia U-19 menerangkan sejatinya permainan berjalan cukup baik. Namun, skuad Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- masih kesulitan beradaptasi dengan cuaca dingin di Korea Selatan.

Skuad Timnas Indonesia U-19 saat melakoni uji tanding kontra Yeungnam University (dok. PSSI)
Skuad Timnas Indonesia U-19 saat melakoni uji tanding kontra Yeungnam University (dok. PSSI)

"Alhamdulillah, pertandingan berjalan lancar meski kita kalah karena kita belum beradaptasi dengan cuaca yang dingin," kata Ricky dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Selasa (22/3/2022).

Baca Juga: Korea Selatan Rilis Pemain untuk Hadapi Timnas Indonesia U-19, Batal Digelar Dua Kali?

"Saya memang mencetak gol, tapi yang penting kemenangan tim dan kita selalu kompak dalam TC di Korea Selatan ini," sambungnya.

Sebagai informasi, laga uji coba perdana ini digelar tiga sesi masing-masing 40 menit. Suhu di Yeongdeok saat pertandingan berlangsung mencapai 11 derajat celsius.

Karena tujuh hari karantina, tim kurang cepat beradaptasi dalam pertandingan. Sehingga sering melakukan kesalahan.

Selanjutnya, tim berencana melanjutkan TC ke Daegu, Korea Selatan dan akan berangkat pada 24 Maret 2022. Dijadwalkan skuad Garuda Nusantara akan menghadapi Korea Selatan U-20 pada 25 dan 29 Maret 2022.

Baca Juga: Indonesia Satu Pot dengan Malaysia di SEA Games 2021, Tak Akan Bertemu di Fase Grup

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI