Galatasaray vs Barcelona, Aubameyang Pastikan Skuatnya Sudah Siap Tempur

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 17 Maret 2022 | 18:45 WIB
Galatasaray vs Barcelona, Aubameyang Pastikan Skuatnya Sudah Siap Tempur
Para pemain Barcelona merayakan gol Gabon Pierre-Emerick Aubameyang (tengah) setelah mencetak gol keempat timnya selama pertandingan leg kedua play-off babak sistem gugur Liga Eropa UEFA antara SSC Napoli dan FC Barcelona di Stadion Diego Armando Maradona di Naples pada 24 Februari , 2022. ANDREAS SOLARO / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyerang Barcelona Pierre-Emerick Aubameyang menegaskan timnya siap untuk menghadapi laga melawan Galatasaray pada leg kedua babak 16 besar Liga Europa di Stadion NEF Stadyumu, Istanbul, Jumat (18/3/2022) dini hari WIB

Dikutip Antara dari situs resmi klub, Kamis (17/3/2022), Aubameyang mengatakan Barcelona sudah tahu apa yang akan mereka hadapi dan ingin sekali untuk memenangi laga karena itu penting untuk tim.

Penyerang asal Gabon itu mengatakan, merupakan hal yang spesial memiliki kesempatan untuk bermain di lapangan dengan atmosfer yang dihasilkannya dan ia berharap Barcelona mampu menampilkan permainan yang bagus.

Penyerang Barcelona Pierre-Emerick Aubameyang (kiri) merayakan golnya dengan rekan setimnya Gavi setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Valencia CF dan FC Barcelona di stadion Mestalla di Valencia pada 20 Februari 2022.JOSE JORDAN/AFP
Penyerang Barcelona Pierre-Emerick Aubameyang (kiri) merayakan golnya dengan rekan setimnya Gavi setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Valencia CF dan FC Barcelona di stadion Mestalla di Valencia pada 20 Februari 2022.JOSE JORDAN/AFP

"Kami harus memikirkan gaya kami, kecepatan dan intensitas yang ingin kami terapkan pada pertandingan yang akan menjadi kunci untuk menang dan lolos ke delapan besar," ujar Aubameyang.

Baca Juga: Sevilla Hanya Butuh Hasil Imbang, Julen Lopetegui Enggan Remehkan West Ham

Aubameyang lanjut mengatakan dirinya saat merasa senang bermain untuk Barcelona dan dirinya mengaku memiliki keinginan untuk menetap serta harus bekerja banyak agar bisa mampu membuat hal lebih baik lagi.

Menurutnya, ketika datang ke tim seperti Barcelona, segala hal akan berjalan mudah karena bakat yang dimiliki serta bantuan yang akan didapatkan dari tim.

"Saya berharap untuk mempertahankan level saya saat ini dan bekerja keras, saya pikir saya bisa melakukannya," ujar Aubameyang.

Pada pertandingan ini, Barcelona harus bisa mendapatkan kemenangan atas Galatasaray untuk bisa memastikan diri lolos ke babak selanjutnya, setelah hanya bisa bermain imbang 0-0 di Camp Nou.

Baca Juga: Prediksi West Ham vs Sevilla di Liga Europa 18 Maret 2022

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI