Pasca jeda, Persebaya coba tampil lebih agresif. Mereka dominan dalam penguasaan bola tetapi kurang efektif dalam mengkreasikan peluang.
Alhasil, 15 menit babak kedua berjalan, Persebaya masih kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat Barito Putera.
Namun, pada menit ke-65, Bajul Ijo memetik hasil dari kerja keras mereka. Samsul Arif membawa tim asuhan Aji Santoso unggul 1-0 usai mengonversi umpan Arif Satriya.
Unggul 1-0 membuat Persebaya Surabaya terus melancarkan serangan. Alhasil, pada menit ke-79 mereka mendapat hadiah penalti.
Penalti itu diberikan wasit buah dari aksi Samsul Arif yang melakukan akselerasi hingga dilangar di dalam kotak terlarang.
Namun, Taisei Marukawa selaku eksekutor gagal memanfaatkan tendangan penalti itu dengan baik. Skor 1-0 pun tidak berubah.
Persebaya dan Barito Putera terus jual beli serangan disisa laga. Ketika laga hampir dipastikan milik Persebaya, Barito mencetak gol telat lewat tendangan penalti pada menit 90+4 yang dieksekusi dengan baik oleh Bruno. Skor 1-1 pun bertahan hingga bubaran.