Mallorca vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Pastikan Los Blancos Siap Tempur

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 14 Maret 2022 | 16:47 WIB
Mallorca vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Pastikan Los Blancos Siap Tempur
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. [GABRIEL BOUYS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti memastikan semua pemainnya siap berlaga di laga pekan ke-28 La Liga kontra Mallorca, Selasa (15/3/2022) dini hari WIB.

Real Madrid saat ini masih memimpin klasemen sementara dengan koleksi 63 poin dari 27 pertandingan. Los Blancos saat ini unggul tujuh poin dari Sevilla yang berada di posisi dua.

Pekan ini Sevilla kembali 'terpeleset'. Di jamu Rayo Vallecano pada Minggu (13/3/2022), Sevilla hanya mampu membawa pulang satu poin setelah bermain imbang 1-1.

Gestur pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti pada laga Liga Champions kontra PSG di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Kamis (10/3/2022) dini hari WIB. [GABRIEL BOUYS / AFP]
Gestur pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti pada laga Liga Champions kontra PSG di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Kamis (10/3/2022) dini hari WIB. [GABRIEL BOUYS / AFP]

Artinya, Madrid berpeluang besar untuk menjauh dari kejaran Sevilla. Jika menang di markas Mallorca, Madrid akan memimpin 10 poin dari pesaing terdekatnya itu.

Baca Juga: Fabrizio Romano: Jurgen Klopp akan Tinggalkan Liverpool dan Gabung Klub Liga Spanyol

“Semua orang tersedia. Semua orang bisa bermain,” katanya dalam konferensi pers pra-pertandingan yang dimuat Marca, Senin (14/3/2022).

Di empat laga terakhir di semua kompetisi, Real Madrid sukses memetik kemenangan. Termasuk mengalahkan PSG di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Santiago Bernabeu tengah pekan kemarin.

Di laga tersebut, Madrid menang 3-1. Meski kalah 1-0 di leg pertama, Madrid yang unggul agregat 3-2 berhak atas satu tiket babak perempat final Liga Champions.

Sukses menjaga asa menjuarai Liga Champions, Madrid pun berpeluang besar menjuarai La Liga musim ini.

Ancelotti pun wajib menjaga kebugaran dan mental para pemainnya mengingat musim tak lama lagi akan berakhir dan masih banyak pertandingan penting yang harus mereka jalani.

Baca Juga: Dikabarkan Bertengkar usai PSG Kalah dari Real Madrid, Neymar Bongkar Isi Pesan WA dengan Donnarumma

“Saya tidak melihat ada pemain yang kelelahan, jadi jika saya melakukan perubahan itu karena jenis permainan dan perencanaan, bukan karena kelelahan.”

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI