Jalani Karantina Tujuh Hari, Skuad Timnas Indonesia U-19 Lakukan Latihan Virtual

Senin, 14 Maret 2022 | 10:59 WIB
Jalani Karantina Tujuh Hari, Skuad Timnas Indonesia U-19 Lakukan Latihan Virtual
Latihan Timnas Indonesia U-19 di Stadion madya, Jakarta (Dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-19 sudah berada di Korea Selatan sejak 12 Maret 2022. Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan bakal menjalani training camp di sana sampai dengan 15 April mendatang.

Namun, sebelum itu skuad Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- diharuskan menjalani karantamina kesehatan selama tujuh hari. Hal ini sesuai dengan aturan yang diterapkan pemerintah setempat untuk meminimalisir penyebaran Covid-19.

"Selama 7 hari karantina, Timnas Indonesia U-19 tetap menjalani latihan secara virtual mulai pukul 10.00 waktu setempat setiap harinya. Latihan dipimpin oleh asisten pelatih Shin Sang-gyu," tulis pernyataan PSSI dikutip dari laman resminya.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan melepas keberangkatan skuad Timnas Indonesia U-19 training camp (TC) di Korea Selatan (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan melepas keberangkatan skuad Timnas Indonesia U-19 training camp (TC) di Korea Selatan (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Selama menjalani TC di Korea Selatan, tim Merah Putih tidak hanya berlatih. Ada sejumlah partai uji tanding yang sudah dijadwalkan.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Disebut Bisa Diperkuat Pemain Keturunan, Bek Almere City Beri Kode

Salah satunya adalah melawan Timnas Korea Selatan U-20 pada 25 dan 29 Maret 2022. Selain itu, tim asuhan Shin Tae-yong ini juga bakal melawan tim lokal serta klub sepakbola Universitas.

Adapun Timnas Indonesia U-19 sedang dipersiapkan untuk menghadapi Piala Dunia U-20 2023. Seperti diketahui Indonesia menjadi tuan rumahnya.

"Uji coba melawan Korea Selatan U-19 sangat penting buat kami. Jadi, uji coba kali ini sudah dipersiapkan oleh coach Shin Tae-yong," kata asisten pelatih Timnas U-19, Choi In-cheol beberapa waktu lalu.

"Kami juga akan melawan tim-tim universitas yang pernah menjadi juara. Jadi tim berkualitas. Juga ada tim-tim profesional yang bakal dilawan kami. Ini akan menjadi fondasi yang baik buat tim ini," pungkas pelatih 50 tahun itu.

Baca Juga: 3 Alasan Marc Klok Memang Cocok Bela Timnas Indonesia di SEA Games 2022

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI