Angka-angka Menarik usai Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick ke Gawang Tottenham

Minggu, 13 Maret 2022 | 09:30 WIB
Angka-angka Menarik usai Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick ke Gawang Tottenham
Cristiano Ronaldo mencetak hattrick saat Manchester United menjamu Tottenham Hotspur. (Foto: AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cristiano Ronaldo menjadi pahlawan saat Manchester United meraih kemenangan 3-2 atas Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (13/3) dinihari WIB. Bagaimana tidak, dia menyumbang ketiga gol Setan Merah itu.

Bermain di Stadion Old Trafford, Manchester United langsung tancap gas. Gol pertama United dicetak Ronaldo pada menit ke-12. Sempat disamakan oleh Harry Kane pada menit ke-35 lewat eksekusi penalti, Ronaldo mencetak golnya keduanya pada menit ke-38.

Tottenham sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-72 karena gol bunuh diri bek United, Harry Maguire. Untungnya Cristiano Ronaldo pada menit ke-81 mampu cetak gol ketiganya pada dinihari tadi.

Skor 3-2 untuk kemenangan United pun bertahan hingga akhir pertandingan. Hasil tiga poin ini membawa Red Devils untuk sementara naik ke posisi empat Liga Inggris.

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris usai Manchester United Kalahkan Tottenham 3-2

Hat-trick Cristiano Ronaldo pun jadi sorotan banyak pihak usai pertandingan. Menariknya, sejumlah rekor ditorehkan pemain Portugal itu pasca cetak hat-trick. Berikut ulasannya:

100 gol - mengutip dari data Opta, gol pertama Ronaldo ke gawang Tottenham pada menit ke-12 membuat ia genap mencetak 100 gol di rentang waktu menit pertama hingga ke-15 di karier profesionalnya.

Dari catatan Opta, Ronaldo cetak gol paling banyak di rentang menit ke-76 sampai ke-90 yakni sebanyak 192 gol.

14 tahun - Hat-trick yang dicetak Ronaldo ke gawang Tottenham menurut catatan Opta jadi hat-trick keduanya di Liga Inggris. Menariknya, hat-trick pertamanya diukir Ronaldo pada Januari 2008 saat melawan Newcastle United.

Artinya catatan hat-trick Ronaldo terpaut 14 tahun dan 59 hari, dan menjadi jarak terpanjang hat-trick untuk seorang pemain di sejarah Liga Inggris.

Baca Juga: Ronaldo Hattrick, MU Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2

49 hat-trick - Tiga gol yang disarangkan Ronaldo juga membuatnya sudah mencetak 49 kali hat-trick di level klub. Ia juga menjadi pemain tertua kedua dalam sejarah Liga Inggris yang cetak hat-trick.

Saat ini Ronaldo berusia 37 tahun dan 35 hari. Pemain tertua yang cetak hat-trick di sejarah Liga Inggris ialah eks Manchester United, Teddy Sheringham pada Agustus 2003, saat itu usianya 37 tahun dan 146 hari.

400 kemenangan - Kemenangan atas Tottenham di Old Trafford juga membuat Manchester United tercatat sudah meraih 400 kemenangan kandang di sejarah Liga Inggris. Mereka jadi tim pertama di Liga Inggris yang meraih itu. 

23 dari 400 kemenangan United di Liga Inggris itu tercatat saat melawan Tottenham Hotspur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI