Suara.com - Mengenal Bernard Antwi Bosiako, pengusaha tambang emas asal Ghana yang berhasrat mengakuisis Chelsea dari tangan taipan Rusia Roman Abramovich.
Belakangan muncul nama baru pada bursa calon pemilik baru Chelsea. Nama baru tersebut adalah konglomerat asal Afrika, Bernard Antwi Bosiako.
Antwi Bosiako secara terang-terangan mengatakan bahwa dirinya ingin mengakuisisi Chelsea. Bahkan ia telah melayangkan tawaran 3 miliar poundsterling atau Rp56,5 triliun.
Nilai yang ditawarkannya itu sejauh ini melebihi calon pembeli lainnya. Bahkan, angka yang diberikannya itu hanya berbeda tipis dengan permintaan Abramovich, yakni 4 miliar poundsterling (Rp74 triliun).
Meski belum menjadi pemilik baru Chelsea, Antwi Bosiako sudah memiliki rencana besar untuk The Blues, yaitu menduetkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Ia juga akan melepas Romelu Lukaku dan memboyong Vinicius Junior dari Real Madrid.
Munculnya nama Antwi Bosiako ke dalam bursa calon pemilik baru Chelsea serta keinginannya mendatangkan dua mega bintang sepak bola, membuat namanya melambung dan jadi perbincangan.
Lantas, siapakah sosok Bernard Antwi Bosiako sebenarnya?
Pebisnis dan Politisi Ghana
Baca Juga: Pengusaha Tambang Emas Ghana Tawar Chelsea Rp56,5 Triliun dan 4 Berita Bola Terkini
Bernard Antwi Bosiako lahir pada 1 Mei 1976 silam di Amerika Serikat.