Suara.com - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) telah mengumumkan 30 pemain yang dipanggil Kim Pan-gon ke dalam skuad Harimau Malaya. Satu nama yang menarik perhatian adalah pemain jebolan klub Liga Inggris Wolverhampton Wanderers, yaitu Nathaniel Shio Hong Wan.
Melalui situs resmi FAM pada Kamis (10/3/2022), sebanyak 30 pemain telah dipanggil oleh Kim Pan-gon. Dari daftar itu, ada 15 pemain yang bermain di Piala AFF 2020 lalu mendapatkan panggilan, termasuk Dion Cools.
Ada juga pemain naturalisasi yang punya pengalaman bermain di Liga Inggris. Ia adalah Nathaniel Shio Hong Wan.
Melansir dari data Transfermarket, Shio Hong Wan bergabung dengan Wolves U-23 pada 2019 lalu. Ia sempat dipinjamkan ke klub Belanda NK Varazdin.
Baca Juga: Shin Tae-yong Tidak Berangkat Bersama Timnas Indonesia U-19 TC ke Korea Selatan
Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu kemudian kembali lagi ke Wolves U-23 dari masa peminjamannya. Namun, ia hanya bertahan satu tahun lagi di klub Inggris tersebut.
Selama berseragam Wolves U-23, pemain yang kini sudah berusia 21 tahun tersebut telah mencatatkan 22 pertandingan dalam tiga musim.
Baru setelah itu, ia kemudian memutuskan untuk kembali ke tanah leluhurnya, Malaysia. Shio Hong Wan dikontrak oleh klub elit Johor Darul Tazim ada Juni 2021.
Bagi Shio Hong Wan sendiri, ini pertama kalinya ia mendapatkan panggilan dari timnas Malaysia yang sedang memulai era baru dengan asuhan Kim Pan-gon.
Sementara itu, Harimau Malaya memanggil 30 pemain ini untuk melaksanakan pemusatan latihan yang digelar di Stadion Bukit Jalil. Agenda ini dimulai pada 14 Maret dan berlangsung selama delapan hari.
Baca Juga: Profil Ilija Spasojevic, Striker Bali United yang Sindir Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong
Setelah itu, skuad Harimau Malaya bakal terbang ke Singapura. Sebab, mereka akan melangsungkan tiga laga uji coba.
Diketahui Malaysia bersama Filipina dan Singapura bakal menggelar turnamen mini di jeda internasional Maret 2022 ini. Selain itu, Harimau Malaya akan uji coba dengan satu klub Singapura, Albirex Niigata FC.