5 Hits Bola: PSSI Beri Kode, Bisa Naturalisasi Lima Pemain Keturunan Indonesia

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 11 Maret 2022 | 10:08 WIB
5 Hits Bola: PSSI Beri Kode, Bisa Naturalisasi Lima Pemain Keturunan Indonesia
Kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi tampil di Liga Italia. [Miguel MEDINA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani, melemparkan kode bahwa bisa saja pihak federasi menaturalisasi lima pemain keturunan Indonesia.

Sementara Martunis menaikkan harga lelang jersey Cristiano Ronaldo. Padahal, harga awal yang dia buka tiga hari yang lalu, jersey bertanda tangan CR7 itu belum laku terjual.

Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Kamis (10/3/2022) yang kami rangkum di bawah ini:

1. PSSI Beri Kode, Bisa Naturalisasi Lima Pemain Keturunan Indonesia

Baca Juga: Persija Kalah Tiga Kali Beruntun, Sudirman: Saya Bertanggung Jawab

Kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi tampil di Liga Italia. [Miguel MEDINA / AFP]
Kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi tampil di Liga Italia. [Miguel MEDINA / AFP]

Anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani, melemparkan kode bahwa bisa saja pihak federasi menaturalisasi lima pemain keturunan Indonesia.

Hasani Abdulgani merupakan sosok yang ditugaskan untuk memproses naturalisasi pemain keturunan Indonesia yang direkomendasikan oleh Shin Tae-yong.

Baca selengkapnya

2. Tiga Hari Tanpa Penawaran, Martunis Naikkan Bid Lelang Jersey Cristiano Ronaldo Jadi Rp500 Juta

Cristiano Ronaldo dan Martunis. [Instagram/@martunis_ronaldo]
Cristiano Ronaldo dan Martunis. [Instagram/@martunis_ronaldo]

Martunis menaikkan harga lelang jersey Cristiano Ronaldo. Padahal, harga awal yang dia buka tiga hari yang lalu, jersey bertanda tangan CR7 itu belum laku terjual.

Baca Juga: Profil Nasser Al-Khelaifi, Presiden PSG yang Marah-Marah Usai Dikalahkan Real Madrid

Martunis merupakan anak angkat Ronaldo. Dia diangkat lantaran mengenakan jersey Ronaldo saat terjangan Tsunami Aceh pada 26 Desember 2004 silam.

Baca selengkapnya

3. 3 Alasan Persija Perlu Cari Pengganti Marko Simic

Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSM Makassar pada laga BRI Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (7/12/2021) malam. [dok. Persija]
Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSM Makassar pada laga BRI Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (7/12/2021) malam. [dok. Persija]

Posisi penyerang asing Persija Jakarta, Marko Simic, mulai goyah karena sudah tak ada jaminan dari pelatih Sudirman.

Sudirman menegaskan, tim pelatih tak bisa memastikan untuk memasang Marko Simic saat Persija Jakarta berjumpa Borneo FC pada laga pekan ke-30 Liga 1 2021-2022.

Baca selengkapnya

4. 5 Penyebab Kekalahan PSG dari Real Madrid, Salah Satunya Pengalaman Carlo Ancelotti

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti (kanan) berbincang dengan pelatih PSG Mauricio Pochettino jelang leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes, 16 Februari 2022. [AFP]
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti (kanan) berbincang dengan pelatih PSG Mauricio Pochettino jelang leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes, 16 Februari 2022. [AFP]

PSG harus menerima kenyataan pahit tersingkir dari Liga Champions setelah ditumbangkan dari Real Madrid di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Ada sejumlah faktor yang menyebabkan tersingkirnya Les Parisiens dari kompetisi kasta tertinggi Eropa.

Sejatinya, PSG sempat unggul di leg pertama di Paris dengan skor 1-0. Namun, Madrid mampu bangkit dengan membuat agregat menjadi 3-2.

Baca selengkapnya

5. 3 Alasan Real Madrid Bakal Juara Liga Champions 2021/22

Pemain depan Real Madrid asal Prancis, Karim Benzema melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Real Madrid vs PSG di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada Kamis (10/3/2022) dini hari WIB.GABRIEL BOUYS / AFP.
Pemain depan Real Madrid asal Prancis, Karim Benzema melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Real Madrid vs PSG di stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada Kamis (10/3/2022) dini hari WIB.GABRIEL BOUYS / AFP.

Real Madrid sukses melenggang ke babak perempat final Liga Champions 2021/22. Kepastian ini didapatkan usai menyingkirkan Paris Saint-Germain (PSG) di babak 16 besar.

Meski kalah 0-1 di leg pertama, Los Blancos mampu membalikkan keadaan di leg kedua. Bersua di Santiago Bernabeu, Kamis (10/3) dini hari WIB, Madrid menang 3-1.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI