Suara.com - Pemain asal Indonesia, Saddil Ramdani, bermain apik bersama Sabah FC di Liga Malaysia dengan mencetak gol dari tendangan bebas. Ia pun diminta untuk melanjutkan karier ke Eropa.
Sabah FC menang atas PJ City dalam lanjutan Liga Malaysia, Rabu (9/3/2022). Saddil Ramdani menyumbang satu gol saat timnya menang 3-1.
Bukan gol biasa, pemain berusia 23 tahun ini berhasil menyarangkan bola ke gawang lawan via tendangan bebas dari luar kotak penalti.
Berkat aksinya tersebut. Saddil diminta oleh para netizen untuk berkarier di Eropa. Hal itu terlihat dalam postingan terakhir di Instagram sang pemain.
Baca Juga: Prediksi Persija Jakarta vs Borneo FC, Partai Pekan ke-30 BRI Liga 1 Malam Ini
"Musim depan ke Eropa bang," komentar rezap***
"Lanjut ke Eropa bang," tulis rizk***
"Tahun depan otw Eropa," seru rcht***
Sebelumnya, Saddi Ramdani sudah mendapatkan tawaran untuk bermain di Eropa. Klub elit Serbia, FK Novi Pazar melirik bakat dari eks Persela Lamongan itu.
Ketertarikan FK Novi Pazar terhadap Saddil Ramdani disampaikan secara langsung oleh sang pelatih Dragan Radojicic.
Baca Juga: Prediksi Persebaya vs Persik di Pekan ke-30 BRI Liga 1: Misi Wajib Menang Bajul Ijo
Klub Serbia itu mengaku serius untuk mendatangkan pemain Indonesia yang kini merumput di Sabah FC Malaysia itu.
Pelatih FK Novi Pazar itu sudah melihat permainan Saddil Ramdani bersama Sabah FC. Namun, kepindahan itu gagal karena suatu hal.
Pemain berusia 23 tahun tersebut, sudah menyatakan dirinya akan fokus bersama klubnya saat ini. Ia masih terikat kontrak dengan Sabah FC hingga November 2022.