5 Hits Bola: Prediksi Barcelona vs Galatasaray di Liga Europa

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 10 Maret 2022 | 10:45 WIB
5 Hits Bola: Prediksi Barcelona vs Galatasaray di Liga Europa
Gelandang sentral Barcelona, Pedri (tengah) merayakan gol ke timnya ke gawang tuan rumah Valencia pada laga Liga Spanyol di Estadio Mestalla, Minggu (20/2/2022) malam WIB. [JOSE JORDAN / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jumat (11/3/2022) dini hari WIB, Barcelona akan menjamu wakil Turki Galatasaray di leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Camp Nou.

PSSI memberikan perhatian khusus terhadap wasit-wasit yang memimpin jalannya Liga 3 2021. Bahkan, PSSI menyiapkan opsi bakal menggunakan tenaga asing andai masih ada keputusan-keputusan kontroversial.

Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Rabu (9/3/2022) yang kami rangkum di bawah ini:

1. Prediksi Barcelona vs Galatasaray: Head to Head, Susunan Pemain dan Skor Pertandingan

Baca Juga: Karim Benzema Jadi Pahlawan Real Madrid Kalahkan PSG di Liga Champions, Bintang Barcelona Ikut Terkesima

Gelandang sentral Barcelona, Pedri (tengah) merayakan gol ke timnya ke gawang tuan rumah Valencia pada laga Liga Spanyol di Estadio Mestalla, Minggu (20/2/2022) malam WIB. [JOSE JORDAN / AFP]
Gelandang sentral Barcelona, Pedri (tengah) merayakan gol ke timnya ke gawang tuan rumah Valencia pada laga Liga Spanyol di Estadio Mestalla, Minggu (20/2/2022) malam WIB. [JOSE JORDAN / AFP]

Jumat (11/3/2022) dini hari WIB, Barcelona akan menjamu wakil Turki Galatasaray di leg pertama babak 16 besar Liga Europa di Camp Nou.

Galatasaray bukanlah lawan asing bagi Barcelona di kompetisi Eropa. Tercatat, kedua tim sudah berhadapan sebanyak delapan kali dengan catatan lima kemenangan untuk Barcelona dan satu kemenangan untuk Galatasaray. Dua lainnya berakhir imbang.

Baca selengkapnya

2. PSSI Ultimatum Wasit Liga 3, Ancam Diganti dengan Tenaga Asing

Sekjen PSSI, Yunus Nusi. [ANTARA/Michael Siahaan]
Sekjen PSSI, Yunus Nusi. [ANTARA/Michael Siahaan]

PSSI memberikan perhatian khusus terhadap wasit-wasit yang memimpin jalannya Liga 3 2021. Bahkan, PSSI menyiapkan opsi bakal menggunakan tenaga asing andai masih ada keputusan-keputusan kontroversial dari wasit kompetisi kasta ketiga sepakbola Tanah Air itu.

Baca Juga: Prediksi Persipura Jayapura vs PSM Makassar di BRI Liga 1 Sore Ini

Wasit-wasit di Liga 3 memang tengah menjadi sorotan. Banyak keputusan sarat kontroversi seakaan berat sebelah yang diambil para pengadil.

Baca selengkapnya

3. Deretan Momen yang Bikin Cristiano Ronaldo Nangis

Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo. [Oli SCARFF / AFP]
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo. [Oli SCARFF / AFP]

Melihat kembali momen-momen penting yang membuat seorang megabintang sekelas Cristiano Ronaldo menitikkan air mata.

Cristiano Ronaldo menjadi salah satu ikon sepak bola saat ini. Selain skill olah bola yang menawan, ia juga memiliki fisik atletis, paras yang tampan dan kekayaan berlimpah ruah.

Baca selengkapnya

4. Hasil Liga 1: Brace Bruno Cantanhede Bawa Persib Tundukkan Arema FC

Pesepak bola Arema FC Dedik Setiawan (kiri) dan Diego Michiels (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Beckham Putra (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu (9/3/2022). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.
Pesepak bola Arema FC Dedik Setiawan (kiri) dan Diego Michiels (tengah) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Beckham Putra (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu (9/3/2022). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.

Persib Bandung berhasil mengalahkan Arema FC dalam laga bertajuk super big match BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Ngurah Rai, Bali, Rabu (9/3/2022) malam WIB. Bruno Cantanhede menjadi pahlawan bagi Persib usai brace-nya membuat Persib menang 2-1 setelah sebelumnya tertinggal.

Hasil kemenangan ini membuat Maung Bandung --julukan Persib-- menempel ketat Bali United di puncak klasemen. Saat ini Bali United dan Persib yang ada di posisi dua sama-sama mengoleksi 63 poin.

Baca selengkapnya

5. Asnawi Mangkualam Starter di Piala FA Korea, Posisi Bermainnya Disorot Netizen

Bek sayap Asnawi Mangkualam. [dok. K League]
Bek sayap Asnawi Mangkualam. [dok. K League]

Pemain Indonesia, Asnawi Mangkualam, akhirnya mendapatkan kepercayaan jadi starter di laga Ansan Greeners vs Pyeongchang United dalam lanjutan Piala FA Korea, Rabu (9/3/2022) pukul 12.00 WIB.

Hal itu diketahui dari unggahan Instagram Ansan Greeners yang membagikan starting lineup laga melawan Pyeongchang United.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI