Suara.com - Link live streaming Liverpool vs Inter Milan pada pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions di stadion Anfield, Rabu (9/3/2022) dini hari WIB.
Liverpool tengah di atas angin jelang pertandingan ini. Mereka unggul agregat 2-0 berkat kemenangan pada leg pertama di stadion Giuseppe-Meazza, Milan.
Meski demikian, manajer Liverpool, Jurgen Klopp mewanti-wanti anak asuhnya untuk fokus menjaga keunggulan saat memainkan pertandingan ini.
![Gestur manajer Liverpool, Jurgen Klopp pada laga babak 16 besar Liga Champions kontra Inter Milan di San Siro, Milan, Kamis (17/2/2022) pagi WIB. [Filippo MONTEFORTE / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/02/17/52886-jurgen-klopp-lfc.jpg)
Klopp mengatakan skor 2-0 masih berbahaya karena timnya akan berpikiran mereka telah menempatkan satu kaki di babak selanjutnya dan hal itu merupakan sebuah kesalahan.
"Semua bahaya yang perlu semua orang tahu. Ini 2-0, keunggulan yang saya pikir paling sering dibalikkan dalam sejarah sepak bola," terang Klopp dikutip dari laman resmi Liverpool, Selasa (8/3/2022).
"Karena ketika Anda mengakhiri babak pertama dengan keunggulan 2-0 dan Anda memiliki tim yang berpikiran mereka telah setengah jalan untuk melaju, Anda telah berpikir dalam jalur yang salah, jadi kami sudah cukup lama (di dalam kompetisi ini) dan kami tahu itu," sambungnya.
![Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi. [Filippo MONTEFORTE / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/25/40794-simone-inzaghi-fcim.jpg)
Di sisi lain, pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi menegaskan timnya punya motivasi tinggi jelang menghadapi Liverpool meskipun punya misi berat yakni harus menang dengan selisih tiga gol untuk melaju ke perempat final di waktu normal.
Inzaghi menjelaskan hasil pada leg pertama mengecewakan dirinya dan tim karena Inter mampu tampil bagus menghadapi Liverpool yang disebutnya sebagai salah satu tim terbaik di Eropa.
Inter, kata Inzaghi masih berpeluang untuk bangkit di laga ini. Salah satu kuncinya, Nerazzurri disebut harus bisa mencetak gol cepat untuk mempermudah misi comeback mereka.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Laga Bayern Munich vs RB Salzburg di Liga Champions
"Kami memasuki laga ini dalam keadaan tertinggal dan tentunya mencetak gol pada babak pertama bisa membuat perbedaan besar. Tidak akan mudah, tapi kami punya waktu tiga hari untuk mempersiapkan diri," terang Inzaghi