Namun lagi-lagi Deulofeu tak mendapat kesempatan sehingga dilepas ke Watford dan kini tampil konsisten bersama Udinese di pentas Serie A.
![Gelandang serang Barcelona, Philippe Coutinho. [LLUIS GENE / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/18/17126-philippe-coutinho-fcb.jpg)
4. Philippe Coutinho
Barcelona rela memecahkan rekor transfer klub dengan mendatangkan Philippe Coutinho dari Liverpool pada Januari 2018.
Hanya saja, Coutinho gagal nyetel selama 1,5 musim membela Barcelona. Alhasil ia dipinjamkan ke Bayern Munich untuk musim 2019/20.
Di Bayern Munich, Coutinho menemukan performa terbaiknya kembali dan membuat Barcelona memulangkannya. Tapi lagi-lagi pemain asal Brasil itu malah terpinggirkan dan menjadi pesakitan.
Hingga akhirnya, Barcelona memutuskan untuk meminjamkannya ke Aston Villa. Sejauh ini, Coutinho pun bisa menunjukkan magisnya kembali dalam masa peminjaman bersama The Villans.

5. Mikel Arteta
Mikel Arteta dulunya merupakan pemain jebolan Barcelona. Sama seperti pemain akademi lainnya, ia pun berhasil menembus tim utama.
Hanya saja, Mikel Arteta kalah bersaing dan membuat Barcelona tergerak untuk meminjamkannya ke klub lain, yakni Paris Saint-Germain (PSG).
Baca Juga: Ronald Araujo, Pemain Barcelona yang Paling Disorot Xavi Hernandez di Markas Elche
Usai dipinjamkan ke PSG, Arteta dipinang Rangers dan sempat membela Real Sociedad. Penampilan konsistennya membuat Everton memboyongnya.