Suara.com - Real Madrid berhasil mencetak kemenangan 4-1 saat menjamu Real Sociedad, dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Sabtu (5/3/2022), waktu setempat (Minggu dini hari WIB).
Sociedad memimpin terlebih dahulu lewat gol Mikel Oyarzabal. Kemudian, Madrid membalikkan keadaan lewat gol Eduardo Camavinga dan Luka Modrid.
Kemenangan dimantapkan dengan dua gol lainnya, dicetak Karim Benzema dan Marco Asensio.
Berdasarkan catatan laman resmi LaLiga, Real Madrid kini nyaman di puncak klasemen Liga Spanyol dengan 63 poin dari 27 pertandingan, sementara Sociedad ada di posisi keenam dengan 44 poin.
Real Sociedad mendapat penalti pada menit ke-10. Wasit menunjuk titik putih setelah Dani Carvajal melakukan pelanggaran kepada David Silva.
Mikel Oyarzabal yang maju sebagai eksekutor, sukses menjalankan tugasnya untuk membawa Sociedad unggul 1-0.
Oyarzabal mengarahkan bola ke pojok bawah gawang dan tak bisa dijangkau Thibaut Courtois.
Tertinggal satu gol, Madrid tampil lebih agresif dan upaya mereka membuahkan hasil pada menit ke-40.
Eduardo Camavinga melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti untuk menjebol gawang Sociedad dan mengubah skor menjadi 1-1.
Baca Juga: Tekad PSG Sebelum Musim Berakhir: Cegah Kylian Mbappe Gabung Real Madrid
Madrid sempat mencetak gol dua menit kemudian lewat sepakan Karim Benzema. Namun, wasit menganulir gol itu karena sang pemain terlebih dahulu berada dalam posisi offside.