Shin Tae-yong Yakin Pratama Arhan Bisa Bersaing di Tokyo Verdy

Kamis, 03 Maret 2022 | 10:39 WIB
Shin Tae-yong Yakin Pratama Arhan Bisa Bersaing di Tokyo Verdy
Bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yakin anak asuhannya Pratama Arhan bisa bersaing di klub kasta kedua Liga Jepang, Tokyo Verdy. Hal ini dikarenakan pemain 20 tahun itu memiliki karakter yang disiplin.

Adapun dalam waktu dekat ini Pratama Arhan bakal bertolak ke Jepang untuk segera merapat ke Tokyo Verdy. Sang pemain dilepas PSIS Semarang dengan kontrak durasi dua musim.

Sebelum bergabung, Arhan sering berkomunikasi dengan Shin Tae-yong untuk meminta masukan. Oleh sebab itu, juru formasi asal Korea Selatan tersebut yakin Arhan mampu bersaing dengan ketatnya J-League.

"Memang sebelum ke Tokyo Verdy, Arhan banyak diskusi dengan saya. Tapi menurut saya arhan itu disiplin jadi yakin bisa bersaing dengan baik di sana," kata Shin Tae-yong di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (3/2/2022).

Baca Juga: Reaksi Emil Audero Mulyadi usai Dikabarkan Bakal Jadi Naturalisasi Timnas Indonesia

"Sepak bola Jepang itu sangat detail. Jadi harus berusaha keras untuk Arhan," sambung pelatih 51 tahun tersebut.

Adapun dalam hal ini Shin Tae-yong mendukung penuh keputusan Arhan bergabung ke Tokyo Verdy. Menurutnya, pemain asal Blora, Jawa Tengah itu bisa menjadi contoh untuk pemain-pemain Indonesia lainnya.

"Jadi menurut saya dia bisa belajar dengan baik dan bisa berikan contoh terbaik pada sepak bola indonesia. Pastinya saya percaya dia bisa jadi pemain yang lebih fokus dalam pertandingan," pungkasnya.

Adapun Prama Arhan sudah meninggalkan klubnya PSIS yang kini sedang bertanding di BRI Liga 1 di Bali. Namun, belum diketahui pasti kapan ia bakal terbang ke Negeri Sakura.

Baca Juga: 5 Hits Bola: 3 Alasan Emil Audero Mulyadi Bersedia Perkuat Timnas Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI