Duduk terpaut dua poin dari posisi kelima dengan satu pertandingan di tangan membuat pasukan Vincenzo Italiano paham bahwa tiket ke kompetisi Eropa musim depan bisa tercapai lewat Swrie A.
Namun demikian, gelar juga menjadi prioritas mereka setelah kali terakhir meraih trofi Coppa Italia pada 2000/01.
Merujuk statistik, Fiorentina menatap laga ini dengan performa yang tidak buruk-buruk amat. Dalam lima laga terakhir, mereka meraih tiga kemenangan dan dua sisanya berakhir kekalahan.
Sementara Juventus memang tak terkalahkan di lima laga terakhirnya. Namun dalam periode itu, tim asuhan Massimiliano Allegri cuma menang dua kali dan sisanya imbang.
Dari Piala FA, tiga pertandingan putaran kelima akan tersaji dini hari nanti yakni duel Luton vs Chelsea, Southampton vs West Ham, dan Liverpool vs Norwich.
Duel Luton vs Chelsea akan membuka rangkaian pertandingan Piala FA dini hari nanti. Pertandingan akan kick-off pukul 02.15 WIB.
Berikut jadwal bola malam ini Live TV, Kamis (3/3/2022) dini hari WIB:
Piala FA
02.15 Luton vs Chelsea (beIN Sports 1)
02.30 Southampton vs West Ham
03.15 Liverpool vs Norwich (beIN Sports 3)
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Leicester Tekuk Burnley, Milan vs Inter Imbang, Man City Menang
Coppa Italia