Suara.com - Tira Persikabo akan menghadapi PSS Sleman dalam pekan ke-27 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Ngurah Rai, Bali, Kamis (24/2/2022) sore. Pertandingan kedua tim ini diprediksi bakal sangat menarik.
Tira Persikabo punya modal yang kurang bagus menatap pertandingan ini. Tim berjuluk Laskar Padjajaran itu sebelummya kalah telak 0-4 dari Bhayangkara FC pada pekan lalu.
Padahal, mereka baru saja kembali menang setelah mengalahkan PSM Makassar di pekan sebelumnya. Tim asuhan Liestiadi harus segera mencari kemenangan lantaran posisinya kian terancam.
Saat ini Tira Persikabo ada di posisi 14 dengan koleksi 27 poin dari 26 pertandingan. Cuma unggul lima angka dari Persipura Jayapura yang ada di posisi 16 alias zona degradasi.
Baca Juga: Persik Kediri Naik Peringkat Klasemen Setelah Bekuk Persiraja 2-0
Sementara dari kubu PSS Sleman, mereka punya kepercayaan diri yang lebih setelah berhasil menang atas Borneo FC pada pekan sebelumnya.
PSS Sleman juga membutuhkan tambahan tiga poin agar bisa masuk ke posisi 10 besar. Saat ini Super Elang Jawa ada di peringkat 11 dengan koleksi 31 poin.
Namun, PSS Sleman unggul rekor pertemuan atas Tira Persikabo di era Liga 2. Tentu saja hal ini menambah kepercayaan tim asuhan Putu Gede.
Dari empat pertemuan, PSS Sleman mampu memenangi dua laga, sedangkan Persikabo hanya satu dan sisanya imbang. Apalagi, pada pertemuan pertama musim ini PSS Sleman berhasil menang 3-2.
Perkiraan susunan pemain
Baca Juga: Setelah Kalahkan Arema FC, Pelatih Persebaya Aji Santoso Optimistis: Peluang Juara Itu Masih Ada..
Persikabo (4-3-3): Sahrul Trisna Fadillah; Pushniakov Siarhei, Veniamin Shumeiko, Lucky Oktavianto, Firza Andika; Munadi, Manahati Lestusen, Ciro Alves; Birrul Walidain, Dimas Drajad, Aleksandar Rakic.
Pelatih: Liestiadi
PSS Sleman (4-3-3): Rizky Darmawan, Derry Noor, Asyraq Gufron, Ifan Nanda, Imam Mahmudi; Misbakus Solikin, Ocvian Chanigio, Dave Mustaine; Irkham Milla, Wander Luiz, Bagas Umar.
Pelatih: I Putu Gede