Ditanya Peran Roberto Firmino dan Diogo Jota di Final Piala Liga Inggris, Klopp: Masih Terlalu Dini

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 22 Februari 2022 | 15:59 WIB
Ditanya Peran Roberto Firmino dan Diogo Jota di Final Piala Liga Inggris, Klopp: Masih Terlalu Dini
Striker Liverpool asal Portugal Diogo Jota (kanan) merayakan gol kedua timnya dalam laga leg kedua semifinal Piala Liga Inggris antara Arsenal vs Liverpool di Stadion Emirates, London pada 21 Januari 2022. Liverpool memenangkan pertandingan 2-0 . JUSTIN TALLIS / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Musim ini Jota telah mencatatkan 17 gol di semua kompetisi dan berada di posisi kedua daftar top skor Liga Premier dengan 12 gol, di bawah Salah yang punya 17 gol.

Sementara Firmino, meski menit bermainnya kian terkikis tapi kerap menjadi kartu as untuk membukakan ruang bagi Salah maupun Mane melakukan tusukan dan musim ini mengemas delapan gol serta empat assist dalam 24 penampilan di semua kompetisi.

Ini akan menjadi kali kedua Klopp mendampingi Liverpool di final Piala Liga, setelah musim 2015/16 hanya sekira lima bulan selepas ditunjuk menggantikan Brendan Rogers, tapi kala itu The Reds kalah lewat adu penalti melawan Manchester City. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI