Suara.com - Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster keluhkan finishing para pemainnya saat berhadapan dengan Borneo FC di pekan ke-25 BRI Liga 1 yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (16/2/2022) malam WIB. Tim berjuluk The Guardian itu harus puas mengantongi satu poin usai bermain imbang 1-1.
Sejatinya, Bhayangkara FC unggul lebih dulu dalam laga tersebut di menit keenam. Menyambut umpan dari tendangan sudut, sundulan keras Anderson Salles tidak bisa dibendung kiper Borneo FC.
Akan tetapi, Borneo FC berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-51 setelah Kei Hirose mencatatkan namanya di papan skor.
Usai pertandingan, Munster mengatakan Andik Vermansah dan kawan-kawan seharusnya bisa mencetak lebih dari satu gol di babak pertama.
Baca Juga: PSIS Semarang Vs Bali United Bakal Jadi Laga Perpisahan Pratama Arhan Bersama Laskar Mahesa Jenar
"Babak pertama anak-anak main baik dan seharusnya bisa cetak dua atau tiga gol tapi kurang tajamnya finishing jadi kendala," kata Paul Munster.
"Babak kedua Borneo FC hanya punya satu kesempatan dan itu jadi gol. Secara keseluruhan kami masih bagus karena banyak menciptakan peluang, kami punya 50 poin dan harus tetap fight," sambungnya.
Lebih lanjut, faktor mental disebut Paul Munster mulai memengaruhi pemain. Sebab, The Guardian sedang dalam tekanan karena bersaing di papan atas klasemen BRI Liga 1.
"Jadi ketika pemain masuk lapangan itu terlihat di lapangan siapa yang fight dan siapa yang kurang kelihatan karena dari beberapa pemain kami masih ada yang belum merasakan menang liga jadi harus kami up lagi," pungkasnya.
Hasil seri membuat Bhayangkara FC turun ke peringkat tiga klasemen dengan perolehan 50 poin dari 25 laga. Tertinggal dua poin dari Arema FC yang berada di posisi puncak.
Baca Juga: Laga Kontra Persipura Dimajukan Sehari, Jadwal Persib di BRI Liga 1 Kian Padat
Sebelumnya, Bhayangkara FC menempati urutan kedua. Kini, posisinya digantikan oleh Bali United yang berhasil mengalahkan PSS Sleman di pertandingan pekan ke-25 dengan skor tipis 1-0.