Suara.com - Sedang ramai diperbincangkan mengenai dilepasnya pemain asal Indonesia, Brylian Aldama oleh klub Kroasia, HNK Rijeka. Kabar tersebut dibenarkan oleh Mirwan Suwarso selaku perwakilan Garuda Select yang ketika itu membantu Brylian.
Menurut Mirwan ada beberapa faktor yang membuat mantan pemain Timnas Indonesia U-19 ini akhirnya dilepas oleh HNK Rijeka. Salah satunya adalah masalah cedera yang dialami oleh Brylian.
Alhasil, sang pemain tidak bisa mengikuti tuntutan klub yang membuatnya akhirnya dilepas oleh HNK Rijeka.
Adapun kabar tentang berakhirnya hubungan Brylian dengan Rijeka diketahui setelah beredarnya dokumen registrasi milik Federasi Sepakbola Kroasia yang menyebut sang pemain bukan lagi bagian dari Rijeka.
Baca Juga: Bagus Kahfi Kritik Naturalisasi, Sani Tawainella Pelatih dari Kampung Bola Tulehu Angkat Bicara
"Kalau untuk masalah dilepas oleh Rijeka itu benar adanya. Laporan yang saya terima seperti itu," kata Mirwan saat dihubungi awak media, Kamis (17/2/2022).
"Alasannya tidak bisa mengikuti tuntutan klub, sering absen juga latihan. Tapi ini mungkin karena cedera yang dialami oleh Brylian. Tapi meski cedera dia tidak menunjukan perkembangan yang diinginkan oleh klub. Jadi ini mungkin menjadi keputusan terbaik," tambahnya.
Sekedar informasi, Brylian diboyong Rijeka pada April 2021. Ia sempat menjalani masa peminjaman ke sesama klub Kroasia, Pomorac 1921.
Di sana Brylian tidak sendirian karena ada pemain asal Indonesia lainnya, yaitu David Maulana. Peminjaman Brylian ke Pomorac sudah berakhir bulan ini.
Dilaporkan, Brylian saat ini tengah menjalani pemulihan cedera dalam beberapa bulan terakhir. Setelah masa peminjaman itu selesai, Rijeka disebut tidak lagi melanjutkan kontrak dari Brylian.
Baca Juga: Pesepakbola Brylian Aldama dan Bagus Kahfi Diserang Netizen Gara-gara Komentar Naturalisasi