Suara.com - Resmi bergabungnya fullback Timnas Indonesia, Pratama Arhan ke Tokyo Verdy langsung membuat geger pecinta sepakbola Tanah Air. Tidak ada yang menyangka bahwa pemain yang sebelumnya berbaju PSIS Semarang itu bakal berkiprah di Jepang.
Adapun Tokyo Verdy berkompetisi di kasta kedua Liga Jepang. Klub tersebut telah mengumumkan Arhan sebagai salah satu pemain barunya, Rabu (16/2/2022) pagi WIB.
Nama Pratama Arhan juga sudah ada website resmi merchandise Tokyo Verdy. Bahkan, mereka sudah menjual jersey bernomor punggung 38 dengan nama Pratama Arhan.
Pantauan Suara,com di laman tersebut, jersey yang didominasi warna hijau itu dibanderol 17,50 yen atau Rp2,1 juta.
Baca Juga: Sang Ibu Ungkap Keinginan Sebelum Pratama Arhan Terbang ke Jepang Gabung Tokyo Verdy, Apa Itu?
Harga jersey Pratama Arhan di Tokyo Verdy itu belum termasuk ongkos kirim dari Jepang, misalnya ke Indonesia sekitar 2.000 yen atau Rp246 ribu.
Seperti diketahui, Pratama Arhan dikontrak Tokyo Verdy selama dua tahun. Ia dilepas PSIS secara gratis demi perkembangan karier sang pemain.
Setelah resmi menjadi pemain Tokyo Verdy, Pratama Arhan berjanji akan mengerahkan segala kemampuan, termasuk berbagai kelebihannya sebagai bek sayap kiri. Tidak hanya itu, ia ingin membawa klub yang dibelanya itu naik kasta.
"Dengan kecepatan, umpan silang, suplai bola, hingga lemparan jauh ke kotak penalti. Saya meminta dukungan dari semuanya," terang pemain 20 tahun tersebut dalam unggahan di kanal YouTube Tokyo Verdy.
"Saya berjanji akan memberikan 100 persen," pungkas pemain muda terbaik Piala AFF 2020 dan Piala Menpora 2021 itu.
Baca Juga: Proses Transfer Pratama Arhan dari PSIS Semarang ke Tokyo Verdy Butuh Waktu Berbulan-bulan