Suara.com - Laga big match antara Inter Milan vs Liverpool akan tersaji di leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini. Duel tim papan atas Serie A dengan Liga Premier itu akan digelar di Stadio Giuseppe Meazza, Kamis (17/2/2022), dini hari WIB
Sementara AC Milan memiliki potensi dan peluang besar untuk meraih gelar juara Liga Italia Serie A musim 2021/2022 ini karena tiga alasan utama.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Selasa (16/2/2022) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Prediksi Inter Milan vs Liverpool: Head to Head, Susunan Pemain dan Skor Pertandingan
![Manajer Liverpool Jurgen Klopp (kedua kanan) memberikan instruksi kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Leicester City dan Liverpool di King Power Stadium, Leicester, Inggris, pada (28/12/2021). [LINDSEY PARNABY / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/29/68547-leicester-city-kalahkan-liverpool.jpg)
Laga big match antara Inter Milan vs Liverpool akan tersaji di leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini. Duel tim papan atas Serie A dengan Liga Premier itu akan digelar di Stadio Giuseppe Meazza, Kamis (17/2/2022), dini hari WIB.
Tercatat, Inter Milan dan Liverpool sudah empat kali berhadapan di kompetisi Eropa. Artinya, laga di leg pertama babak 16 besar Liga Champions kali ini menjadi yang kelima bagi kedua kubu.
2. 3 Alasan AC Milan Bisa Juara Liga Italia Serie A Musim Ini
![Ekspresi penyerang AC Milan, Rafael Leao (bawah) usai mencetak gol ke gawang Sampdoria pada laga Liga Italia di San Siro, Milan, Minggu (13/2/2022) malam WIB. [Andreas SOLARO / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/02/13/88598-rafael-leao-ac-milan.jpg)
AC Milan memiliki potensi dan peluang besar untuk meraih gelar juara Liga Italia Serie A musim 2021/2022 ini karena tiga alasan utama.
Baca Juga: Permak Habis Sporting CP, Manchester City Torehkan Rekor Fenomenal di Liga Champions
Saat ini AC Milan ada di puncak klasemen sementara Serie A, menyalip Inter Milan setelah menang atas Sampdoria dengan skor 1-0 pada laga giornata ke-25, akhir pekan kemarin.