Suara.com - Persebaya Surabaya gagal meraih kemenangan setelah ditahan seri 10 pemain Persija Jakarta dalam pekan ke-25 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (14/2/2022) malam WIB. Kedua tim bermain sama kuat 3-3.
Pertandingan sudah seru sejak dimulai. Terbukti Persija sudah berhasil membuat gol saat pertandingan masuk menit kedua. Memanfaatkan kemelut di depan gawang, Marko Simic menjadikan bola liar sebagai gol.
Tertinggal 0-1 membuat Persebaya menekan pertahanan Persija. Alhasil, Muhammad Ferarri melakukan pelanggaran di kotak terlarang memuat wasit menghadiahi penalti.
Taise Marukawa dengan tendangan kerasnya tidak bisa ditepis sempurna oleh Andritany Ardhiyasa. Alhasil, skor berubah menjadi 1-1 pada menit ke-15.
Persebaya terus menekan pertahanan Persija di babak pertama ini. Begitu juga dengan Persija, namun sulit membongkar pertahanan.
Alhasil, hingga turun minum skor 1-1 tidak mengalami perubahan.
Babak kedua Persebaya langsung memberikan tekanan ke pertahanan Persija. Belum lama dimulai gol sudah terjadi.
Gawang Andritany Ardhiyasa harus kebobolan pada menit ke-48 setelah umpan Taise Marukawa bisa dimanfaatkan dengan sangat bagus oleh Ricky Kambuaya. Skor pun berubah 2-1.
Ryuji Utomo yang masuk di babak kedua harus mandi lebih cepat pada menit ke-65. Itu setelah sang pemain melanggar pemain Persebaya yang bebas berlari ke gawang Andritany Ardhiyasa.
Baca Juga: Robert Alberts Pastikan Semua Pemain Persib Sudah Negatif COVID-19
Sulit bagi Persija bermain dengan 10 pemain untuk melakukan serangan. Kini, Persebaya terus menerus menekan pertahanan Persebaya.