Juventus Ditahan Imbang Atalanta, Allegri: Kans Scudetto Tertutup

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 14 Februari 2022 | 07:08 WIB
Juventus Ditahan Imbang Atalanta, Allegri: Kans Scudetto Tertutup
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri. (fot: AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri pasrah terkait peluang Juventus merengkuh Scudetto musim ini setelah Bianconeri ditahan imbang Atalanta, Senin (14/2/2022) dini hari WIB.

Duel Atalanta vs Juventus tersaji dalam laga pekan ke-25 Liga Italia di Stadion Gewiss, Bergamo. Si Nyonya Tua tertinggal lebih dulu sebelum menyamakan kedudukan di masa injury time.

Atalanta unggul lebih dulu lewat tembakan spektakuler yang dilepaskan Ruslan Malinovsky pada menit ke-76.

Namun, Juventus yang sepertinya akan kalah, mampu menyamakan kedudukan 1-1 lewat sundulan Danilo pada menit 90+1.

Baca Juga: Tekuk Sampdoria di San Siro, AC Milan Naik ke Puncak Geser Inter Milan

Hasil imbang membuat Juventus tetap berada di posisi empat klasemen dengan koleksi 46 poin dari 25 pertandingan, unggul dua poin dari Atalanta di bawahnya yang masih memiliki satu tabungan laga.

“Akan mengecewakan jika kalah dalam satu pertandingan setelah bermain sangat baik,” kata Allegri kepada DAZN dikutip dari Football-Italia, Senin (14/2/2022).

Pemain depan Juventus, Paulo Dybala (kanan) melepaskan tedangan di depan kiper Atalanta, Marco Sportiello selama pertandingan pekan ke-25 Liga Italia antara Atalanta vs Juventus di stadion Azzuri d'Italia di Bergamo pada Senin (14/2/2022) dini hari WIB.Andreas SOLARO / AFP.
Pemain depan Juventus, Paulo Dybala (kanan) melepaskan tedangan di depan kiper Atalanta, Marco Sportiello selama pertandingan pekan ke-25 Liga Italia antara Atalanta vs Juventus di stadion Azzuri d'Italia di Bergamo pada Senin (14/2/2022) dini hari WIB.Andreas SOLARO / AFP.

“Kami membuat kesalahan dalam penyelesaian kami dan bola terakhir, ada tiga menit teror tepat sebelum paruh waktu."

“Babak kedua lebih baik, secara paradoks ketika kami dimaksudkan untuk mencetak gol, kami salah mengoper, Atalanta melakukan serangan balik dan Malinovskyi melakukannya dengan baik untuk memenangkan tendangan bebas itu."

"Itu adalah gol yang luar biasa dan Danilo mencetak gol penyeimbang yang hebat.”

Baca Juga: Sengit! Duel Napoli Vs Inter Berakhir 1-1, Milan Berpeluang Ke Puncak

Allegri telah mengatakan bahwa Juventus tersingkir dari perburuan Scudetto bahkan sebelum kebuntuan ini, tetapi mereka kini semakin tertinggal di belakang pemuncak klasemen AC Milan.

"Itu [kehilangan peluang Scudetto] sudah terjadi sebelum laga ini. Ada terlalu banyak poin untuk direbut kembali dari tiga tim di atas," kata Allegri.

"Kami hanya mencoba untuk meningkatkan penampilan kami dan kami perlu membuat langkah maju ketika kami memiliki bola terakhir untuk mengubah peluang menjadi gol. Di situlah kami perlu melakukan yang lebih baik," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI