Tak Diperkuat Pemain AS, Bintang Malaysia Malah Sesumbar Jelang Piala AFF U-23

Arif Budi Suara.Com
Rabu, 09 Februari 2022 | 11:58 WIB
Tak Diperkuat Pemain AS, Bintang Malaysia Malah Sesumbar Jelang Piala AFF U-23
Pemain Amerika Serikat milik Malaysia, Wan Kuzri. (Dok. Bharian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bintang Malaysia, Azfar Fikri Azhar, malah sesumbar jelang Piala AFF U-23 2022 di Kamboja. Ia menegaskan tidak hadirnya pemain Amerika Serikat, Wan Kuzri tak membuat Harimau Malaya Muda jadi lemah.

Sebelumnya diketahui Malaysia telah menunggu pemain AS bernama Wan Kuzri untuk bermain di Piala AFF U-23 2022. Sayangnya, ia tak bisa ke Kuala Lumpur untuk mengikuti latihan.

Sebab, Wan Kuzri mengalami masalah pribadi di AS. Alhasil pelatih Malaysia Brad Maloney mencoretnya dari skuad karena tidak kunjung datang.

Tak diperkuat pemain yang berkarier di AS, membuat kekuatan Malaysia dinilai bakal berkurang di Piala AFF U-23 2022 ini. Namun, pemain bintang mereka menegaskan tak ada masalah bahwa Wan Kuzri tak jadi gabung.

Baca Juga: Shin Tae-yong Lebih dari Sekedar Pelatih di Mata Pemain Timnas Indonesia

"Sekarang persiapannya sudah 80 persen, semua menunjukkan perkembangan positif sejak hari pertama latihan. Jika bicara tidak adanya Wan Kuzri akan berimbas besar, itu tidak juga," ucap Azfar Fikri Azhar dikuitp dari hmetro.com.my pada Rabu (9/2/2022).

Timnas Malaysia U-23 latihan jelang Piala AFF U-23 2022. (Instagram/famalaysia)
Timnas Malaysia U-23 latihan jelang Piala AFF U-23 2022. (Instagram/famalaysia)

"Saya rasa kami semua mampu buat lebih baik walaupun tanpanya. Skuad saat ini memiliki keyakinan yang tinggi," tegasnya lagi.

Azfar Fikri Azhar menegaskan Malaysia akan bermain dengan pemain yang saat ini sudah tergabung dan menjalani latihan bersama Brad Maloney.

Malaysia sendiri tergabung di Grup B bersama Indonesia, Laos, dan Myanmar. Dalam laga pertama, skuad Harimau Malaya Muda akan berhadapan dengan tim dari Negeri Seribu Pagoda pada 15 Februari mendatang.

Baca Juga: Timnas Italia Terpanjang, Ini 10 Negara dengan Rekor Tak Terkalahkan Paling Lama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI