Suara.com - Jadwal bola malam ini, Rabu hingga Kamis (9/2/2022) dini hari WIB akan menyajikan pertandingan dari Piala Dunia Antarklub, Liga Inggris, hingga Coppa Italia.
Dari Piala Dunia Antarklub, dua pertandingan akan berlangsung malam ini, Rabu (9/2/2022) yakni semifinal antara Al-Hilal vs Chelsea dan perebutan tempat kelima antara Monterrey vs Al Jazira.
Duel Monterrey vs Al Jazira akan berlangsung lebih dulu pada pukul 20.30 WIB di Al Nahyan Stadium sebelum dilanjutkan laga Al-Hilal vs Chelsea di Mohammed Bin Zayed Stadium pukul 23.30 WIB.
Dari Liga Inggris, sebanyak empat pertandingan pekan ke-24 akan bergulir pada Kamis (10/2/2022) dini hari WIB yakni Man City vs Brentford, Norwich vs Crystal Palace, Tottenham vs Southampton hingga Aston Villa vs Leeds United.
Baca Juga: Menang 2-0, Inter Milan Singkirkan Roma Dari Coppa Italia
Duel Man City vs Brentford akan berlangsung di Stadion Etihad pada pukul 02.45 WIB. Ini akan jadi kesempatan The Citizen untuk terus memperkokoh posisinya di puncak klasemen.
Manchester City saat ini duduk di peringkat teratas dengan koleksi 57 poin dari 23 laga. Penampilan pasukan Pep Guardiola tengah trengginas, di mana mereka tak pernah kalah dalam 10 laga terakhir di semua kompetisi.
Di laga terakhirnya, Manchester City berhasil menghancurkan Fulham dalam laga putaran keempat Piala FA. Pada pertandingan 5 Februari lalu, The Citizen menang 4-1.
Di sisi lain, Brentford tengah dalam laju negatif di mana mereka empat kali beruntun kalah di Liga Inggris. Mereka kini duduk di peringkat 14 dengan koleksi 23 poin dari 23 laga.
Dari Coppa Italia, duel AC Milan vs Lazio akan tersaji dalam laga peremapt final. Pertandingan akan berlangsung pada Kamis (10/2/2022) pukul 03.00 WIB.
Baca Juga: Tak Lupa Jasa Jose Mourinho, Eks Presiden Inter Milan Tak Ingin Lewatkan Kedatangan The Special One
Pemenang dari laga ini sudah ditunggu Inter Milan yang berhasil melaju ke empat besar usai mengalahkan AS Roma dengan skor 2-0.
Berikut Jadwal Bola Malam Ini Live TV, Rabu hingga Kamis (10/2/2022) dini hari WIB:
Piala Dunia Antarklub
20.30 Monterrey vs Al Jazira
23.30 Al-Hilal vs Chelsea
Liga Inggris
02.45 Manchester City vs Brentford (Mola TV)
02.45 Norwich vs Crystal Palace (Mola TV)
02.45 Tottenham vs Southampton (Mola TV)
03.00 Aston Villa vs Leeds (Mola TV)
Coppa Italia
03.00 AC Milan vs Lazio (Usee Sports & TVRI)
Coupe de France
00.30 Bergerac vs Versailles (beIN Sports 3)
03.15 Nive vs Marseille (beIN Sports 3)