Suara.com - Egy Maulana Vikri ikut memberikan respons usai rekan setimnya, Witan Sulaeman mencetak gol debut cantik di FK Senica.
Witan Sulaeman berhasil menyumbangkan satu gol ketika FK Senica menang lawan GKS Jastrzebie pada Sabtu (5/2/2022). Dalam laga itu, klub Slovakia ini menang tipis 2-1 atas tim dari Polandia.
Pada laga ini, awalnya GKS Jastrzebie unggul lebih dulu pada menit ke-9. Tak berselang lama, Witan kemudian mencetak gol penyama kedudukan.
Pemain asal Palu ini memperlihatkan skill menawan dengan mengecoh pemain lawan. Setelah itu, Witan langsung menendang bola dengan kaki kanan yang akhirnya bersarang ke gawang lawan.
Baca Juga: Ada Pratama Arhan, Berikut 5 Pemain Termahal Timnas Indonesia U-23
FK Senica sendiri akhirnya menang setelah Giannis Niarchos berhasil mencetak gol lagi bagi FK Senica. Pada gol kemenangan itu, ada peran Egy yang sukses membuat umpan kunci ke pembuat assist.
Nah, pasca-pertandingan Witan lalu membuat postingan di Instagram. Pemain berusia 20 tahun ini tak larut dalam euforia gol debutnya di FK Senica.
Pemain yang dipinjamkan dari Lechia Gdansk itu mengaku sudah melakukan persiapan dengan baik bersama klub Slovakia ini. Ia menatap pertandingan di Liga bersama FK Senica.
"Persiapan sudah selesai, waktunya untuk fokus ke liga," tulis Witan Sulaeman dalam keterangan postingannya.
Postingan tersebut kemudian mendapatkan banyak respons, termasuk dari Egy. Menariknya, respons pemain asal Medan di unggahan rekan setimnya itu langsung membuat heboh netizen.
Baca Juga: PSSI Targetkan Timnas Indonesia Pertahankan Gelar Juara Piala AFF U-23
"Terwitan-witan gak sih," tulis Egy yang menandai akun Asnawi Mangkualam, Syahrian Abimanyu, dan Pratama Arhan.
Bahkan Asnawi juga berkomentar 'tag istrinya dong', sehingga netizen makin riuh di kolom komentar Witan.
Sementara itu, berkat gol ini kepercayaan diri Witan tentu akan semakin tinggi. Di sisi lain, Egy juga sudah mencetak gol debut di laga resmi bersama FK Senica pada November 2021 lalu.
Menarik disaksikan apakah duet maut pemain timnas Indonesia akan dimainkan secara reguler di pertandingan Liga Slovakia yang akan dimulai pekan depan.