Prediksi Bhayangkara FC vs Barito Putera di BRI Liga 1 Sore Ini

Selasa, 01 Februari 2022 | 09:21 WIB
Prediksi Bhayangkara FC vs Barito Putera di BRI Liga 1 Sore Ini
Para pemain Bhanyangkara FC. [ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bhayangkara FC akan melawan Barito Putera dalam laga pekan ke-22 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Ngurah Rai, Bali, Selasa (1/2/2022). Berikut prediksinya.

Baik Bhayangkara FC dan Borneo FC menatap laga ini dengan target meraih kemenangan, tetapi untuk tujuan yang berbeda.

Bagi Bhayangkara FC, kemenangan penting untuk mempertahankan posisi agar tak terlempar dalam perburuan gelar juara Liga 1 yang hingga pekan ke-21 berlangsung sangat sengit.

Bhayangkara FC saat ini duduk di peringkat ketiga dengan koleksi 43 poin, setara Persib Bandung di posisi kedua, tetapi kalah jumlah selisih gol.

The Guardian harus turun peringkat lantaran pada pertandingan pekan lalu, gagal menggamit poin setelah kalah dari Persik Kediri.

Melihat selisih poin yang begitu tipis di lima besar, di mana penghuni peringkat lima yakni Bali United (41) cuma terpaut tiga poin dari Arema FC di puncak, kemenangan wajib diraih Bhayangkara FC untuk menjaga kans meraih gelar juara.

Di atas kertas, Bhayangkara FC jauh lebih diunggulkan dari Barito Putera jelang laga ini mengingat materi pemain yang cukup timpang.

Meski begitu, Bhayangkara FC bukan tanpa ancaman kekalahan dalam laga ini. Selain tengah dalam tren negatif pasca kalah di laga terakhir, mereka juga kemungkinan belum bisa diperkuat dua pemain andalan yang baru pulang dari timnas Indonesia.

Pasca dua uji coba FIFA Matchday kontra Timor Leste, Evan Dimas dilaporkan positif Covid-19, sementara Sani Rizki Fauzi mengalami masalah kebugaran.

Baca Juga: Persipura Vs Madura United, Panggung Bayu Gatra dan Yohanes Pahabol

Di sisi lain, Barito Putera membutuhkan kemenangan agar bisa keluar dari zona degradasi. Saat ini tim besutan Rahmad Darmawan masih terjebak dalam zona merah dengan 16 poin dari 21 laga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI