Kondisi Terkini 9 Pemain Persib yang Positif Covid-19, Ada yang Keluhkan Batuk hingga Pilek

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 31 Januari 2022 | 08:39 WIB
Kondisi Terkini 9 Pemain Persib yang Positif Covid-19, Ada yang Keluhkan Batuk hingga Pilek
Pemain Persib Bandung saat menjalani latihan bersama dengan Persib U-20 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (28/8/2021). (HO/Persib.co.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dokter tim Persib Bandung, Raffi Ghan membeberkan kondisi terkini sembilan pemain Maung Bandung yang dinyatakan positif Covid-19 jelang laga pekan ke-21 pada Sabtu (29/1/2022) lalu.

Menurut Raffi Ghani, kondisi sembilan pemain Persib Bandung yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu dalam keadaan cukup baik. Namun, beberapa dari mereka mengeluhkan batuk dan pilek.

Saat ini, kesembilan pemain tengah menjalani karantina mandiri di tempat yang sudah disediakan Satgas Covid-19 Provinsi Bali.

"Karantina dilakukan sesuai prosedur yaitu selama 10 hari, tapi akan terus dipantau. Jika selama 10 hari itu gejala sudah hilang, kami akan lakukan tes PCR dan jika menunjukkan hasil negatif, pemain bisa lepas dari karantina," kata Raffi dikutip laman resmi Persib, Senin (31/1/2022).

Baca Juga: Profil Kakang Rudianto, Debutan Termuda yang Cetak Gol untuk Persib Bandung

Dengan terpaparnya sembilan pemain PERSIB dari virus ini, Raffi memastikan akan meningkatkan penerapan protokol kesehatan terhadap pemain, tim pelatih dan para staf lainnya. Selain itu, pemeriksaan secara rutin melalui antigen dan PCR akan terus dilakukan.

"Setelah kejadian ini harus saling mengingatkan untuk menjalankan prokes dengan baik, seperti memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak bicara dan menghindari kegiatan yang tak perlu," kata Raffi.

Dokter tim Persib Raffi Ghani memberikan keterangan usai penggawa Persib menjalani tes swab PCR di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Jumat (3/7/2020).
Dokter tim Persib Raffi Ghani memberikan keterangan usai penggawa Persib menjalani tes swab PCR di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Jumat (3/7/2020).

"Hari ini tim akan menjalani latihan recovery dan saya enggak mau kecolongan. Jadi, akan lebih dulu dilakukan tes antigen sebelum latihan. Rencananya, besok juga akan dilakukan lagi tes PCR kepada sembilan pemain yang terkonfirmasi positif," tambahnya.

Persib Bandung dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi BRI Liga 1 memang tidak mengumumkan secara detail siapa sembilan pemain Persib yang terpapar Covid-19.

Namun, melihat daftar susunan pemain Persib saat mengalahkan Tira Persikabo dalam laga pekan ke-21 Sabtu lalu, sembilan pemain yang tak disertakan pelatih Robert Rene Alberts adalah Supardi Nasir, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Marc Klok, Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar, Bruno Cantanhede, David da Silva, serta Ezra Walian.

Baca Juga: Kisah David De Gea Mendadak 'Muncul' di Laga Persib Bandung Versus Persikabo 1973

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI