Suara.com - Persib Bandung akan menghadapi Tira Persikabo dalam laga pekan ke-21 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Sabtu (29/1/2022) pukul 20.45 WIB. Berikut link live streaming pertandingannya.
Persib Bandung akan melakoni pertandingan ini dengan skuad pincang setelah sembilan pemain mereka terkonfirmasi positif Covid-19.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebelumnya telah memastikan bahwa pertandingan ini akan tetap dilanjutkan meskipun kondisi Persib Bandung jelas tak ideal.
Meski demikian, Persib Bandung sudah menyatakan kesiapannya untuk memainkan pertandingan ini terlepas dari kondisi sulit yang mereka hadapi.
Baca Juga: Persib Bandung Tegaskan Siap Bertanding Meski 9 Pemain Positif Covid-19
"Sebagai peserta kompetisi, Persib tetap beritikad baik untuk menjalani pertandingan yang telah terjadwalkan dan memperjuangkan kemenangan dengan pemain yang ada," demikian pernyataan Persib di laman resminya.
Persib kian dalam tekanan mengingat Bali United berhasil mengudeta posisi dari peringkat ketiga klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022 setelah mengalahkan Borneo FC 2-1, Sabtu (29/1/2022) sore WIB.
Pasukan pelatih Robert Rene Alberts untuk sementara menduduki peringkat keempat dengan koleksi 40 poin. Kemenangan akan membawa mereka kembali merebut tempat ketiga dari Bali United.
Di sisi lain, Tira Persikabo akan memanfaatkan kesempatan ini untuk meraup poin penuh demi mendongrak posisi mereka yang masih tertahan di papan tengah.
Tira Persikabo saat ini menduduki peringkat ke-13 klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 23 poin alias cuma terpaut dua poin dari Persita Tangerang di peringkat ke-10.
Baca Juga: Riko Simanjuntak Diparkir Persija Setelah Positif Covid-19, Absen Berapa Lama?
Berikut link live streaming Persib Bandung vs Tira Persikabo