Suara.com - Liverpool dikabarkan sedikit lagi mendapatkan jasa pemain timnas Kolombia, Luis Diaz dari FC Porto. Namun, The Reds harus mengorbankan dua striker miliknya untuk dijual.
Secara mengejutkan, Liverpool akhirnya mengambil langkah di bursa transfer Januari ini. Skuad asuhan Jurgen Klopp tinggal selangkah lagi meresmikan Luis Diaz.
Kabarnya nilai kesepakatan itu mencapai harta 45 juta euro (sekira Rp 721 miliar) ditambah bonus 15 juta euro. Dengan besarnya harga itu, The Reds bakal mengorbankan dua striker miliknya.
Dinukil dari laporan Sportbible pada Sabtu (29/1/2022), dua striker Liverpol, yaitu Divock Origi dan Takumi Minamino kemungkinan akan dilepas jika ada tawaran yang sesuai.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Akui Deg-degan Debut di Timnas Indonesia, Tapi...
Minamino sendiri telah menarik minat Leeds United dan AS Monaco. Pemain asal Jepang ini memang belum menemukan performa terbaiknya di Anfield usai dibeli dari RB Salzburg.
The Reds disebutkan akan membanderol sang pemain dengan harga yang cukup tinggi, yaitu 15 juta poundsterling.
Di sisi lain, Divock Origi juga diminati oleh Newcastle United dan Atalanta. Meski punya peran vital di beberapa laga, striker Belgia itu tak mampu skuad utama karena kalah bersaing.
Selain dua penyerang, Liverpool juga mempertimbangkan menjual Nat Philips. Akan tetapi, The Reds meminta klub yang ingin merekrutnya menebus harga sekitar 15 juta poundsterling.
Sementara itu, perekrutan Luis Diaz oleh Liverpool ini terhitung mendadak. Awalnya pemain timnas Kolombia itu jadi target di musim panas mendatang.
Baca Juga: Hasrat Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di FC Twente: Jadi Starter!
Akan tetapi, klub berubah pikiran karena khawatir sang pemain pindah ke klub lain di jendela transfer Januari ini bila tidak bergerak cepat.
Maka dari itu, Jurgen Klopp telah mewanti-wanti manajemen klub untuk gerak cepat. Kini proses negosiasi sudah berjalan dan peresmian Luis Diaz dari FC Porto tinggal menunggu waktu saja.